Sabtu 18 Mar 2023 19:47 WIB

AC Milan Minus Theo Hernandez Saat Hadapi Udinese

Theo Hernandez absen dalam laga AC Milan vs Udinese karena terserang flu.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Bek sayap AC Milan Theo Hernandez (kanan atas/ilustrasi). Hernandez akan absen dalam laga AC Milan vs Udinese di Serie A Liga Italia.
Foto: EPA-EFE/MATTEO BAZZI
Bek sayap AC Milan Theo Hernandez (kanan atas/ilustrasi). Hernandez akan absen dalam laga AC Milan vs Udinese di Serie A Liga Italia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Laga AC Milan vs Udinese akan tersaji pada pekan ke-27 Serie A Liga Italia, Ahad (19/3/2023) dini hari WIB. Menghadapi laga penting ini di tengah persaingan ketat memperebutkan posisi empat besar klasemen, pelatih Milan Stefano Pioli dihadapkan kondisi tak bisa menurunkan Theo Hernandez, seperti laporan Football Italia. 

Bek sayap kiri ini merupakan nyawa permainan Rossoneri. Sosok yang sangat agresif membantu serangan dan bahkan ikut mencetak gol tak ikut dalam skuad Milan yang bertandang ke Dacia Arena. Pemain internasional Prancis itu terserang flu menjelang pertandingan.

Baca Juga

Dengan absennya Hernandez, Fode Ballo-Toure diprediksi akan masuk menggantikan pemain berusia 25 tahun itu di starting XI. Fode Ballo-Toure akan menjalani penampilan keempatnya di Serie A musim ini. 

Hernandez telah menjadi andalan dalam susunan pemain Rossoneri selama beberapa musim terakhir. Ia tampil sebagai starter dalam 23 dari 26 pertandingan Milan di Liga Italia sejauh musim ini berjalan.

Dia melewatkan satu pertandingan Serie A karena skorsing dan dua karena cedera. Meskipun, ia langsung kembali ke starting line-up pada pertandingan berikutnya. 

Bek sayap itu juga menjadi kontributor efektif untuk koleksi gol Milan musim ini. Ia mencetak tiga gol dan membuat lima assist sejak awal musim 2022/2023. Kendati demikian, sakit yang diderita Hernandez diperkirakan tidak akan membuatnya absen dari rencana Pioli untuk waktu yang lama. 

Pioli mengatakan, tiga poin dari markas Udinese sangat penting untuk membangkitkan kembali mental tim Rossoneri yang sudah tiga kali urung memetik kemenangan. Pioli mengaku telah mempelajari kekuatan lawannya. 

Menurutnya, Udinese kerap mengandalkan kekuatan fisik serta kecepatan untuk melancarkan serangan. Hal itu coba akan diantisipasi oleh timnya. 

"Kami tahu lawan kami, mereka (Udinese) adalah tim yang mengandalkan fisik dengan menerapkan kecepatan di pemain menyerang," kata Pioli. "Tekad (untuk memenangkan pertandingan) yang besar akan sangat dibutuhkan untuk menghadapi Udinese," tambahnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement