Jumat 21 Apr 2023 18:37 WIB

Ucapan Selamat Idul Fitri Deretan Klub Top Eropa, Mulai dari Barcelona Hingga AC Milan

Ucapan selamat itu disampaikan melalui akun medsos masing-masing tim.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Logo Barcelona FC. Deretan klub top Eropa ucapkan selamat Idul Fitri 2023, termasuk Barcelona.
Foto: fcbarcelonawallpapers.net
Logo Barcelona FC. Deretan klub top Eropa ucapkan selamat Idul Fitri 2023, termasuk Barcelona.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Deretan klub top Eropa ucapkan selamat Idul Fitri 2023. Pernyataan itu disampaikan melalui akun media sosial (medsos) masing-masing tim.

Umat Muslim di dunia merayakan Hari Raya Idul Fitri, Jumat (21/4/2023). Namun, beberapa ada sebagian yang merayakannya Sabtu (22/4/2023).

Baca Juga

Klub elite Eropa turut merayakan hari raya umat Islam. Pertama raksasa Spanyol, Barcelona. Kubu Los Azulgrana mengunggah foto Bahasa Arab bertuliskan Eid Mubarak.

"Barcelona mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri," tulis Barcelona pada akun Instagram, Jumat (21/4/2023).

Hal yang sama juga dilakukan juara bertahan Serie A Liga Italia, AC Milan. Rossoneri mengunggah pesan untuk seluruh tifosi Muslim-nya di seluruh dunia.

"Mengirimkan harapan terbaik kami kepada semua pendukung dan teman Muslim kami di seluruh dunia untuk Idul Fitri," tulis AC Milan di akun Instagram-nya.

Adapun klub Inggris lainnya Manchester City, Liverpool, dan Chelsea juga melakukan hal yang sama. Bahkan Chelsea sempat menggelar buka puasa bersama di Stadion Stamford Bridge pada 26 Maret 2023 lalu.

Adzan juga berkumandang di salah satu stadion termegah di London. Chelsea pun mengundang para pelajar dan komunitas Muslim untuk berbuka puasa di markas the Blues.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement