REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menegaskan, finish di empat besar Liga Primer Inggris musim ini sekaligus kepastian tampil di Liga Champions (UCL) musim depan tidak cukup buat The Gunners. Arteta masih begitu optimis terkait peluang The Gunners merengkuh titel Liga Primer Inggris musim ini.
The Gunners sudah dipastikan bakal finish di empat besar Liga Primer Inggris musim ini menyusul kekalahan Brighton, 1-3, dari Nottingham Forest, tengah pekan lalu. Di lima laga pamungkas Liga Primer Inggris, raihan poin The Gunners sudah tidak lagi mampu dikejar peringkat kelima, Liverpool.
Dengan begitu, Arsenal akan kembali tampil di pentas Liga Champions pada musim depan untuk pertama kalinya sejak musim 2016/2017. Kendati memuji keberhasilan anak-anak asuhnya mengamankan satu tiket Liga Champions saat masih menyisakan lima pertandingan, Arteta menegaskan, The Gunners masih belum puas dengan raihan tersebut.
''Bisa memastikan tiket Liga Champions saat masih menyisakan sejumlah laga mungkin tidak pernah terjadi dalam satu dekade terakhir. Itu menunjukan kesulitan tersendiri dalam meraih capaian tersebut. Namun, kami masih belum puas. Kami masih menginginkan sesuatu yang lebih,'' kata Arteta seperti dikutip Sky Sports, Senin (1/5/2023).
Pelatih asal Spanyol itu merujuk pada peluang The Gunners untuk bisa merengkuh titel Liga Primer Inggris musim ini. Memimpin klasemen sementara Liga Primer Inggris sejak Februari atau total selama 247 hari pada musim ini, The Gunners malah harus menyerahkan posisi tersebut ke Manchester City pada tengah pekan ini.
Kekalahan, 1-4, dari The Citizens membuat Arsenal turun ke peringkat kedua klasemen sementara. Mengumpulkan 75 poin dari 33 laga, Arsenal hanya terpaut satu poin dari City. Tidak hanya tertinggal satu poin, The Gunners juga telah melakoni satu laga lebih banyak dari juara bertahan Liga Primer Inggris tersebut.
Dengan kondisi ini, The Gunners pun mulai diragukan untuk bisa merengkuh titel Liga Primer Inggris musim ini. Namun, Arteta menepis keraguan tersebut. Meski mengakui sudah tidak memegang kendali perebutan gelar juara, Arsenal akan berupaya untuk bisa menyapu bersih kemenangan di lima laga terakhir.
''Apa yang ada dalam kendali kami adalah untuk bisa meraih kemenangan di laga tersebut. Bagian terindah dari musim ini baru akan tersaji di lima partai tersebut. Kami tahu apa yang harus kami lakukan. Ini (persaingan perebutan gelar juara Liga Primer Inggris) belum berakhir,'' kata mantan asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City tersebut.
Lawatan Chelsea ke Stadion Emirates, Rabu (3/5/2023) dini hari WIB, menjadi partai awal dari lima laga pamungkas The Gunners di pentas Liga Primer Inggris musim ini. Tidak hanya soal gengsi sesama klub asal Kota London, laga ini juga menjadi kesempatan The Gunners untuk bisa kembali ke jalur kemenangan usai gagal memetik tiga poin di empat laga terakhir.