Rabu 17 May 2023 08:18 WIB

Unggah Foto Beckham Bersama Timnas, Persib Ucapkan Selamat untuk Timnas U-22

Pelatih Indra Sjafri secara khusus mengucapkan terima kasih ke klub-klub.

Pemain Timnas Indonesia U-22, Beckham Putra, melakukan selebrasi usai menjebol gawang Thailand di laga final di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, pada Selasa (16/5/2023) malam WIB.
Foto: AP Photo/Tatan Syuflana
Pemain Timnas Indonesia U-22, Beckham Putra, melakukan selebrasi usai menjebol gawang Thailand di laga final di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, pada Selasa (16/5/2023) malam WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-22 sukses meraih medali emas sepak bola putra SEA Games 2023 Kamboja setelah menantikan selama 32 tahun. Skuad Garuda Muda meraihnya usai mengalahkan Thailand dengan skor 5-2 di laga final di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, pada Selasa (16/5/2023) malam WIB.

Ucapakan selamat pun mengalir dari berbagai pihak. Salah satunya Persib Bandung yang mengirimkan gelandang serangnya, Beckham Putra, memperkuat skuad Timnas U-22 besutan pelatih Indra Sjafri.

‘’Medali Emas. Selamat untuk timnas sepakbola Indonesia yang berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023 setelah mengalahkan Thailand dengan skor 5-2,’’ tulis Persib Bandung lewat unggahan di akun Instagram centang birunya.

Baca juga : Video Ini Bukti Provokasi Ofisial dan Pemain Thailand Pemicu Kerusuhan di Final SEA Games

Beckham menyumbang sebiji gol bagi kemenangan timnas atas Thailand. Satu menit jelang bubaran babak tambahan waktu, gelandang kelahiran Bandung melepaskan tembakan yang gagal diantisipasi kiper Thailand.

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, secara khusus mengucapkan terima kasih ke klub-klub yang telah membina para pemain Timnas Indonesia U-22. ‘’Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada klub dimana pemain-pemainnya berada. Karena, klub adalah tempat dimana para pemain-pemain dibina,’’ kata pelatih asal Sumatra Barat ini seperti dilaporkan wartawan Republika, Fitriyanto Sutiyanto, dari Kamboja.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PERSIB (@persib)

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 PSM Makassar PSM Makassar 4 3 1 0 8 6 10
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 3 3 0 0 7 6 9
3 Persija Persija 3 2 1 0 5 4 7
4 Persita Persita 3 2 1 0 2 2 7
5 Bali United Bali United 4 2 1 1 5 2 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement