Selasa 06 Jun 2023 06:00 WIB

Jokowi Ingatkan Para Atlet SEA Games Manfaatkan Bonus untuk Investasi

Jokowi menyerahkan bonus total senilai Rp 289 miliar pada para atlet SEA Games 2023.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Endro Yuwanto
Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai menyerahkan bonus dan apresiasi pada para atlet SEA Games ke-32 di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (5/6/2023).
Foto: Republika/Dessy Suciati Saputri
Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai menyerahkan bonus dan apresiasi pada para atlet SEA Games ke-32 di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (5/6/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan bonus senilai Rp 289 miliar kepada para atlet SEA Games 2023 Kamboja di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin (5/6/2023). Jokowi pun berpesan agar bonus yang diberikan tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik, salah satunya untuk investasi jangka panjang.

"Iya karena ini kan para atlet ini masih muda kemudian masih 20 ada yang 22 dan 25 tahun, masih memiliki prestasi jangka panjang. Jadi kalau mendapatkan tadi dapat berapa? Rp 525 juta itu gede banget-loh. Jangan sampai dibelikan barang-barang yang tidak untuk investasi jangka panjang," ujar Jokowi di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin (5/6/2023).

Baca Juga

Total perolehan medali yang berhasil dibawa pulang tim Indonesia yakni 87 emas, 80 medali perak, dan 109 medali perunggu. Perolehan medali ini melebihi target yang ditetapkan oleh Jokowi, yakni di atas 69 medali emas.

Jokowi melanjutkan, pemerintah saat ini sudah memiliki desain besar olahraga nasional. Sehingga peta jalan olahraga nasional pun sudah disusun, termasuk target-target yang akan dicapai.

"Artinya semuanya ada, peta jalannya ada, road mapnya ada, target-targetnya, waktunya kapan ada semua termasuk sepak bola, nanti saya akan ajak bicara baik para pelatih maupun pemain untuk mendapat masukan," kata Jokowi.

Dalam sambutannya, Jokowi mengapresiasi prestasi yang berhasil diraih para atlet di ajang olahraga ini. Menurut dia, prestasi yang telah ditorehkan oleh para atlet telah membuat masyarakat bangga.

Jokowi juga mengaku kaget dengan prestasi yang ditorehkan oleh beberapa cabang olahraga. Seperti tim basket putri yang sudah 64 tahun tidak meraih medali emas, tim cabang olahraga sepak bola yang berhasil meraih medali emas setelah 32 tahun, tim hoki indoor putra, dan juga tim kriket putri.

"Ini saya kira masyarakat sangat senang dan sangat bangga atas lompatan perolehan medali emas yang berada di 87 emas," kata Jokowi.

Daftar bonus dan apresiasi secara simbolis yang diberikan bagi atlet, yakni:

1.  Medali Emas Beregu menerima Rp 367.500.000

2.  Medali Emas Ganda/Pasangan menerima Rp 420 juta

3.  Medali Emas Perorangan menerima Rp 525 juta

4.  Medali Perak Ganda/Pasangan menerima Rp 252 juta

5.  Medali Perak Perorangan menerima Rp 315 juta

6.  Medali Perunggu Beregu menerima Rp 110.250.000

7.  Medali Perunggu Ganda/Pasangan menerima Rp 126 juta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement