Selasa 04 Jul 2023 20:51 WIB

Klub Arab Saudi Mulai Serius Boyong Thiago dari Liverpool

Kontrak Thiago di Liverpool tinggal tersisa setahun lagi.

Rep: Reja Irfa WIdodo/ Red: Israr Itah
 Thiago Alcantara dari Liverpool
Foto: EPA-EFE/Peter Powell
Thiago Alcantara dari Liverpool

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Salah satu klub elite di Liga Arab Saudi dikabarkan masih terus menjaga peluang untuk bisa memboyong Thiago Alcantara dari Liverpool. Situasi kontrak ditambah kehadiran dua gelandang anyar di skuad the Reds membuat Thiago Alcantara berada dalam posisi terjepit.

Salah satu klub asal Arab Saudi itu pun dilaporkan sudah melakukan pendekatan dan melayangkan penawaran kepada perwakilan eks gelandang Barcelona tersebut. "Meski telah menolak tawaran tersebut, Thiago tetap menjadi salah satu incaran utama klub asal Arab Saudi. Klub asal Arab Saudi itu mulai serius mendatangkan Thiago lantaran kontrak pemain tersebut tinggal tersisa satu tahun,'' tulis laporan The Athletic, Selasa (4/7/2023).

Baca Juga

Penolakan tersebut tidak terlepas dari rencana Thiago untuk bertahan di Liverpool atau setidaknya hingga kontraknya habis pada akhir musim depan. ''Kendati begitu, apabila datang tawaran yang lebih tinggi, bukan tidak mungkin, rencana Thiago tersebut berubah,'' lanjut laporan tersebut.

Kontrak gelandang berusia 32 tahun itu bersama The Reds akan habis pada 30 Juni 2024 mendatang. Hingga kini, manajemen The Reds pun belum mengirimkan sinyal rencana perpanjangan kontrak pemain yang didatangkan dari Bayern Muenchen pada 2020 tersebut.

Selain itu, Thiago juga dinilai bakal kesulitan untuk bisa menembus tim inti The Reds pada musim depan. Pasalnya, The Reds telah resmi mendatangkan dua gelandang anyar, Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai. Dengan usia lebih muda, dua pemain tersebut memiliki keunggulan dibanding Thiago.

Thiago juga rentan cedera. Pada musim ini, Thiago diketahui mengalami tiga kali cedera. Alhasil, pengoleksi 46 caps bersama timnas Spanyol itu terpaksa absen dalam 22 pertandingan di semua ajang. 

Thiago tercatat hanya tampil di 28 laga di semua kompetisi pada musim ini. Dalam tiga musim terakhir membela The Reds, Thiago tampil di 97 laga dan hanya menyumbang tiga gol dan enam assist. 

Dengan sederet alasan ini, The Reds dikabarkan tidak menutup kemungkinan untuk melepas Thiago pada jendela transfer musim panas tahun ini. Namun, Liverpool disebut belum mendapatkan tawaran apa pun terkait kemungkinan kepindahan Thiago.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement