Kamis 27 Jul 2023 23:02 WIB

Ditolak Mbappe, Al Hilal Alihkan Bidikan ke Osimhen

Osimhen merupakan top skor Serie A musim lalu.

Rep: Reja Irfa WIdodo/ Red: Israr Itah
Pemain  Napoli  Victor Osimhen
Foto: AP Photo/Andrew Medichini
Pemain Napoli Victor Osimhen

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Al Hilal sepertinya belum menyerah untuk bisa mendatangkan salah satu penyerang terbaik di kancah sepak bola Eropa pada saat ini. Setelah dikabarkan mendapatkan penolakan dari penyerang Paris Saint Germain (PSG) Kylian Mbappe klub asal Arab Saudi mengalihkan bidikan ke striker Napoli Victor Osimhen.

Al Hilal menjadi sorotan usai dilaporkan telah melayangkan penawaran formal kepada PSG untuk bisa mendatangkan Mbappe. Tidak tanggung-tanggung, klub yang bermarkas di Ibu Kota Arab Saudi Riyadh itu siap memecahkan rekor transfer termahal dengan menggelontorkan dana transfer sebesar 300 juta euro.

Baca Juga

PSG disebut-sebut menyambut tawaran tersebut dan memberikan lampu hijau kepada perwakilan Al Hilal untuk bernegosiasi secara langsung dengan Mbappe. Namun, penyerang asal Prancis itu dilaporkan menolak untuk hijrah ke Al Hilal. Iming-iming gaji sebesar 700 juta euro yang ditawarkan Al Hilal pun tidak mampu mengubah keputusan penyerang asal Prancis tersebut.

Bidikan Al Hilal akhirnya beralih ke Osimhen. Mengakhiri Liga Italia musim lalu dengan koleksi 26 gol, penyerang asal Nigeria itu berada di urutan ketiga dalam daftar penyerang paling produktif di lima liga top Eropa pada musim lalu, setelah Mbappe dan striker Manchester City Eling Haaland.

Osimhen melengkapi gelar Cappocanonieri atau top skor Liga Italia dengan persembahan gelar Scudetto buat Napoli pada musim lalu. Torehan prestasi dan catatan penampilan ini sudah cukup membuat Al Hilal kepincut terhadap penyerang berusia 24 tahun tersebut.

''Setelah gagal dan mendapatkan penolakan Mbappe, Al Hilal mulai mengarahkan sorotan ke Osimhen. Penyerang asal Nigeria itu menjadi alternatif yang ideal sebagai pengganti Mbappe,'' tulis laporan l'Equipe, Kamis (27/7/2023).

Al Hilal bukan klub pertama yang dilaporkan tertarik memboyong Osimhen. Manchester United sempat dilaporkan memasukan nama Osimhen sebagai pemain incaran pada jendela transfer musim panas tahun ini. Eks penyerang Lille itu menjadi pemain alternatif apabila United gagal mendatangkan striker Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Dalam perkembangannya, United akhirnya justru berupaya mendatangkan penyerang muda Atalanta, Rasmus Hojland. Setan Merah agaknya mengalami kendala untuk bisa memenuhi permintaan Napoli selaku klub pemilik Osimhen. I Partenopei memang bergerak cepat untuk bisa mempertahankan mantan penyerang Wolfsburg tersebut.

Sadar pemain andalannya itu mulai menjadi buruan klub-klub top Eropa, manajemen I Partenepoi dilaporkan tengah menawarkan perpanjangan kontrak kepada Osimhen. Padahal, kontrak Osimhen bersama Napoli baru habis pada 2027 mendatang. Hingga saat ini, Osimhen masih tercatat sebagai pemain termahal yang pernah didatangkan Napoli, tepatnya saat ditebus dengan biaya transfer sebesar 70 juta euro dari Lille pada 2020 silam.

Tidak hanya itu, Presiden Napoli Aurellio de Laurentiis juga memasang banderol transfer yang terbilang cukup tinggi. Napoli dilaporkan baru mau masuk meja negosiasi kepindahan Osimhen apabila ada klub yang bersedia menyiapkan nilai transfer sebesar 150 juta euro.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement