REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang Bruno Fernandes dari Manchester United tampil cemerlang dalam membantu Portugal meraih kemenangan besar pada kualfikasi Euro 2024. Ia mengemas tiga assist dan mencetak satu gol dalam rekor kemenangan Portugal 9-0 atas Luksemburg, Selasa (12/9/2023) dini hari WIB.
Di tempat lain, Wales mengalahkan Latvia berkat gol Aaron Ramsey dan David Brooks. Adapun Kroasia, Islandia, dan Slovakia memenangkan pertandingan masing-masing melawan Armenia, Bosnia dan Herzegovina dan Liechtenstein
Portugal berpesta gol ke gawang Luksemburg untuk memperpanjang awal sempurna mereka di kualifikasi Grup J Euro 2024. Meski kehilangan Cristiano Ronaldo karena skorsing, Portugal tampil dominan di Estadio Algarve. Gelandang MU Bruno Fernandes menghasilkan tiga assist sebelum mencetak gol pada menit-menit akhir dalam kemenangan internasional terbesar negaranya hingga saat ini.
Goncalo Inacio membuka skor pada menit ke-12 dan dua gol dari penyerang Paris St-Germain Goncalo Ramos segera membuat tim tuan rumah memegang kendali penuh. Inacio menyundul bola untuk gol keempat pada masa tambahan waktu babak pertama dari assist Fernandes.
Pasukan Roberto Martinez belum mau berhenti. Tepat sebelum satu jam, Fernandes memberikan umpan kepada penyerang Liverpool Diogo Jota, yang berlari dengan cepat untuk mencetak gol kelima.
Ricardo Horta menambahkan gol keenam dengan sisa waktu 20 menit sebelum Jota kembali mencetak gol ketujuh atau keduanya pada laga ini. Fernandes kemudian menutup penampilan individunya yang apik dengan gol pada akhir pertandingan. Joao Felix tak ketinggalan melengkapi kemenangan lewat sumbangan gol untuk menjadikan Portugal eraih enam kemenangan dari enam laga.
Slovakia tetap tertinggal lima poin dari Portugal setelah mereka membuat awal yang cepat dengan mengalahkan Liechtenstein 3-0 di Bratislava melalui gol-gol dari David Hancko, Ondrej Duda, dan Robert Mak dalam enam menit pertama.
Alfred Finnbogason mencetak gol pada masa tambahan waktu untuk memberi Islandia kemenangan 1-0 atas Bosnia dan Herzegovina di Reykjavik.
Kroasia naik ke puncak Grup D berkat selisih gol setelah menang 1-0 di Armenia, di mana gol awal dari Andrej Kramaric terbukti cukup untuk meraih tiga poin.
Pemain Cardiff Aaron Ramsey mencetak penalti pada babak pertama dalam kemenangan 2-0 Wales di Latvia. Wales mengalahkan Latvia 2-0 di Riga untuk meningkatkan harapan mereka mencapai putaran final musim panas mendatang di Jerman, yang kini tertinggal tiga poin dari Turki.
Kapten Aaron Ramsey mencetak gol ke-100 dalam kariernya melalui penalti di babak pertama. David Brooks menyelesaikannya dengan gol kedua di masa tambahan waktu untuk membuat Latvia tidak pernah menang dari lima pertandingan, seperti dikutip dari Skysports.