Rabu 15 Nov 2023 07:13 WIB

Dua Sahabat, Lionel Messi dan Luis Suarez, akan Bentrok di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Messi baru sembuh dari cedera otot sementara Suarez bermasalah dengan lutut.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Lionel Messi (kanan) dan Luis Suarez.
Foto: EPA-EFE/FEDERICO ANFITTI
Lionel Messi (kanan) dan Luis Suarez.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --- Lionel Messi dan Luiz Suarez, teman dekat dan mantan rekan setim di Barcelona, akan saling bentrok di lapangan pada Jumat (17/11/2023) pagi WIB dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Messi, yang tampaknya telah pulih dari cedera otot di kakinya, membawa Argentina meraih gelar Piala Dunia 2022. Tim Tango saat ini berada di posisi pertama grup kualifikasi Amerika Selatan untuk Piala Dunia 2026.

Baca Juga

Sementara Suarez, 36 tahun, baru saja kembali ke tim nasional Uruguay saat ia mendekati akhir musim yang penuh dengan gol di Liga Brasil. Argentina akan menghadapi juara Piala Dunia dua kali, Uruguay, di Stadion La Bombonera, Buenos Aires.

Pada laga lain, Brasil akan bertandang menghadapi Kolombia di Barranquilla, saat mereka berusaha bangkit dari hasil imbang di kandang melawan Venezuela dan kekalahan dari Uruguay dalam dua pertandingan kualifikasi sebelumnya. 

Pelatih Brasil, Fernando Diniz, yang baru-baru ini memenangkan Copa Libertadores bersama Fluminense, dapat memainkan pemain remaja, Endrick, setelah memanggilnya untuk pertama kalinya.

Argentina memimpin grup kualifikasi Amerika Selatan yang berisikan 10 tim dengan 12 poin dari empat pertandingan. Uruguay, Brasil dan Venezuela masing-masing memiliki tujuh poin dan dipisahkan oleh selisih gol. Kolombia memiliki enam poin, sementara Ekuador, Paraguay dan Chili masing-masing memiliki empat poin. Peru memiliki satu poin dan Bolivia memiliki nol poin.

Piala Dunia berikutnya yang akan digelar di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada akan diikuti oleh 48 tim, yang berarti enam tim teratas di Amerika Selatan akan langsung masuk ke putaran final. Tim peringkat ketujuh akan bertanding dalam playoff antarbenua untuk memperebutkan satu tempat.

Argentina vs Uruguay 

Messi kemungkinan akan memainkan dua pertandingan terakhirnya pada tahun ini, melawan Uruguay dan kemudian Brasil pekan depan di Stadion Maracana. Peraih delapan kali Ballon d'Or ini mengakhiri musimnya bersama Inter Miami pada 21 Oktober 2023.

Suarez, rekan setim Messi di Barcelona pada 2014-2020, akan kembali ke tim nasional Uruguay untuk pertama kalinya di bawah asuhan pelatih Marcelo Bielsa. Sang penyerang veteran ini mendapatkan tempatnya meskipun sedang mengalami sakit lutut, yang tidak disembunyikannya di setiap pertandingan untuk klub Brasil, Gremio.

Baik Argentina maupun Uruguay diperkirakan akan lolos ke Piala Dunia berikutnya. Namun Messi dan Suarez belum tentu akan tampil bersama tim nasional mereka pada 2026.

Bek kiri Argentina, Nicolas Tagliafico, bagaimanapun, berharap Messi akan tetap berada dalam tim jika Argentinamempertahankan gelar Copa America tahun depan.

"Jika kami menang, saya pikir dia mungkin akan memperpanjang kontraknya. Jika kami tidak memenangkan Piala Dunia di Qatar, dia akan pergi. Namun dia melakukannya dan ingin menikmatinya," kata Tagliafico kepada surat kabar La Nacion. "Jika kami memenangkan Copa America, saya yakin itu akan menjadi insentif bagi Leo untuk melanjutkannya."

Kolombia vs Brasil 

Endrick, yang akan bergabung dengan Real Madrid pada bulan Januari, diperkirakan akan mendapatkan waktu bermain di Kolombia.

Penyerang berusia 17 tahun ini kemungkinan akan bergabung dengan Vinicius Júnior dan Rodrygo - keduanya sudah bermain untuk Madrid - di lini depan. Casemiro dan Neymar, dua pemain kunci Brasil dalam beberapa tahun terakhir, absen karena cedera.

Brasil mengalami kesulitan untuk meraih kemenangan di Kolombia dalam beberapa pertandingan kualifikasi Piala Dunia terakhir, dan menghadapi Argentina di pertandingan berikutnya pada Rabu WIB dapat membuat hal tersebut menjadi lebih sulit.

"Kami tahu bahwa Brasil versus Argentina adalah pertandingan yang berbeda karena itu semua," kata gelandang Brasil, Bruno Guimarães, Selasa, di tempat latihan tim di Teresopolis. "Kami memiliki fokus besar pada Kolombia, ini adalah pertandingan yang sulit dan menguras tenaga. Kami memberikan perhatian kepada Kolombia dan kemudian kami akan memberikannya kepada Argentina."

Kolombia akan menurunkan Luis Díaz yang telah pulih, yang pada hari Selasa telah berkumpul kembali dengan ayahnya. Luis Manuel Díaz Jiménez diculik oleh sebuah kelompok gerilyawan pada akhir Oktober. Ia telah dibebaskan pekan lalu.

Dalam laga lain, Bolivia akan menghadapi Peru, Venezuela menjamu Ekuador, dan Cile meladeni Paraguay. 

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement