Senin 18 Dec 2023 22:05 WIB

Bercerita di Jakarta, Materazzi: Tak Mudah Bagi Italia Pertahankan Gelar di Euro 2024

Materazzi sedang berada di Jakarta.

Marco Materazzi dan Charles Puyol.
Foto: Dok. Rep
Marco Materazzi dan Charles Puyol.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan bek Italia Marco Materazzi mengatakan tidak mudah bagi Italia mempertajankan gelar juara pada Euro 2024. Pasalnya, banyak pemain yang menjadi bagian dari kesuksesan Azzuri dalam kejuaraan sebelumnya tidak akan bermain seperti Giorginio Chiellini dan Leonardo Bonucci. Ditambah dengan Italia yang dilati oleh pelatih baru yakni Luciano Spalletti.

Meski demikian, Materazzi tidak meremehan kemampuan Spalletti dalam meracik timnas Italia. Sebab dia telah mempunyai banyak pengalaman menjadi pelatih di level klub. Disamping itu banyaknya tim favorit lain juga menyulitkan Italia mempertahankan gelar.

Baca Juga

"Yang bagus Prancis, yang pasti tuan rumah favorit Jerman, Spanyol juga," ujar Materazzi dalam acara Media Day Jelang Euro 2024 with Charles Puyol, di iNews Tower, Jakarta, Senin (18/12/2023).

Mengenai Luciano Spalletti dan Roberto Mancini, Materazzi menilai keduanya merupakan pelatih dengan gaya yang berbeda. Menurutnya Mancini adalah pelatih yang pandai memilih pemain. Selain itu Mancini juga bisa membuat tim lebih kompak.

Sementara Spalletti menurutnya memang sebuah kehormatan bisa menerima tawaram menjadi pelatih Italia. Dan Materazzi yakin para pemain akan cepat memahami strategi yang diinginkannya. Apalagi sebagian pemain yang dipanggi pernah menjadi anak buahnya di level klub.

 

"Tentunya pemain sudah tahu gaya Spalletti. Pasti mereka bisa mendorong Timnas. Pasti semua bisa mengikuti gayanya," kata pemenang Piala Dunia 2006 ini.

Euro 2024 akan berlangsung di Jerman pada 14 Juni-14 Juli 2024. Italia tergabung di grup B bersama Spanyol, Kroasia dan Albania.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement