Senin 12 Feb 2024 19:12 WIB

Ten Hag Ungkap Penyebab Luke Shaw Tiba-Tiba Ditarik Keluar Saat MU Unggul 2-1

Shaw kembali beraksi pada akhir November setelah cedera otot.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pelatih Manchester United Erik ten Hag.
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Pelatih Manchester United Erik ten Hag.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Erik ten Hag menjelaskan pergantian Luke Shaw di babak pertama kemenangan Manchester United atas Aston Villa adalah tindakan pencegahan. Bek kiri ini tampil mengesankan dalam pertandingan Manchester United dengan Aston Villa di Liga Primer, Ahad (11/2/2024), memainkan peran kunci dalam penampilan pertahanan yang kokoh di paruh pertama pertandingan.

Shaw kembali beraksi pada akhir November setelah cedera otot yang membuatnya melewatkan 16 pertandingan dalam periode tiga bulan. Sejak itu, bek sayap ini perlahan-lahan diintegrasikan kembali ke dalam starting lineup Manchester United dan, sekali lagi, menjadi pemain penting bagi tim asuhan Ten Hag.

Baca Juga

Namun Shaw diganti di babak pertama, digantikan oleh Victor Lindelof di sisi kiri empat bek Manchester United. Pergantian pemain tersebut membuat banyak penggemar khawatir bahwa pemain internasional Inggris itu kembali mengalami kemunduran cedera. 

Namun Ten Hag mengonfirmasi bahwa pergantian pemain dilakukan sebagai tindakan pencegahan setelah bek sayap tersebut mengeluhkan potensi cedera. "Itu adalah tindakan pencegahan. Dia menyebutkan beberapa keluhan dan kami tidak bisa mengambil risiko, terutama dengan Luke Shaw, karena dia sudah mengalami banyak cedera di masa lalu," kata Ten Hag, dikutip dari 90min, Senin (12/2/2024).

"Kami menariknya keluar agar tidak menjadi cedera. Kita harus melihat bagaimana perkembangannya dalam beberapa hari mendatang," ujarnya menambahkan. 

Ten Hag juga mengakui ketakutannya mengenai kurangnya opsi pemain kaki kiri yang tersedia baginya di lini pertahanan, dengan Lisandro Martinez dan Tyrell Malacia juga absen karena cedera. "Semua orang tahu filosofi saya, memiliki Licha Martinez dan Luke Shaw, dua (bek) berkaki kiri. Selain itu, kami belum memiliki Tyrell Malacia sepanjang musim," kata Ten Hag.

"Jadi, sepanjang waktu, kita harus berkompromi. Dan itu bukan keuntungan kami. Namun hari ini kami berhasil melakukannya dan mudah-mudahan keadaan Luke tidak terlalu buruk," ujarnya. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement