Kamis 07 Oct 2010 03:29 WIB

Orang Terkaya di Sepak Bola, Pemilik Manchester City

Sheink Mansour
Sheink Mansour

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER--Sheikh Mansour kembali menduduki daftar pemilik klub terkaya di sepak bola, versi majalah FourFourTwo. Pria berusia 40 tahun yang memiliki Manchester City itu diperkirakan memiliki kekayaan yang nilainya tahun ini meningkat tiga miliar poundsterling.

Ini membuatnya mengungguli kekayaan pemilik QPR Lakhsmi Mittal yang nilainya mencapai 17 miliar pounds. Pemilik Chelsea, Roman Abramovic, nilai kekayaannya juga meningkat, namun dalam daftar pemilik klub terkaya itu posisinya turun di peringkat empat setelah disalip pemilik Arsenal Alisher Usmanov yang mengoleksi kekayaan mencapai delapan miliar pounds.

"Dalam beberapa tahun terakhir, Roman Abramovic menguasai daftar ini, tapi sekarang ia mendapat tantangan di mana pun ia melihat," kata editor FourFourTwo Hugh Sleight, Rabu (6/10).

"Ini bukan karena Roman Abramovic makin berkurang kekayaannya, tapi karena banyaknya miliarder yang datang ke Liga Primer. Ketika kami pertama kali mempublikasikan daftar ini di tahun 2003, hanya ada dua orang di sana, tapi sekarang sudah lebih dari 15 orang," jelas Sleight.

Untuk posisi lima hingga sepuluh diisi berturut-turut oleh pemilik Southampton keluarga Liebherr dengan kekayaan mencapai tiga miliar pounds, pemilik Totenham Joe Lewis dengan 2,7 miliar pounds, pemilik Celtic Denis O'Brien dengan 1,87 miliar pounds, Stanley Kroenke, pemilik saham gabungan Arsenal dengan 1,85 miliar pounds, keluarga Glazer dengan Manchester Unitednya dengan 1,53 miliar pounds, dan Bernie Ecclestone dengan 1,4 miliar pounds.

sumber : Goal.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement