Jumat 27 May 2011 13:29 WIB

Wilkins: Hanya Tukang Sulap Yang Bisa Penuhi Ambisi Abramovich

Ray Wilkins (kanan) bersama Carlo Ancelotti
Foto: AP/Simon Dawson
Ray Wilkins (kanan) bersama Carlo Ancelotti

REPUBLIKA.CO.ID,LONDON - Bukan hanya deretan manajer Chelsea seperti Jose Mourinho, Avram Grant, Luiz Felipe Scolari dan terakhir Carlo Ancelotti yang menjadi korban ambisi Roman Abramovich, taipan Rusia pemilik Chelsea, dalam merengguh juara Eropa. Sebagai pelatih Chelsea, Ray Wilkins juga menjadi korban setelah Abramovich mendepaknya dari Stamford Bridge pada akhir November lalu.

''Pemecatan saya tidak terlalu mengejutkan, tapi saya sangat kecewa dengan keputusan pemecatan Carlo,'' kata Wilkins. ''Pemilik klub sedang mengincar kemenangan suci dan trofi Liga Champions menjadi sasarannya.''

Abramovich, kata Wilkins, sangat menginginkan trofi Liga Champions karena itu satu-satunya trofi yang belum ada dalam daftar prestasi klub London tersebut. The Blues, demikian julukan Chelsea, sudah pernah meraih double winner dengan menjuarai Liga Primer dan Piala FA. Hanya trofi Liga Champions yang masih meleset dari genggaman Chelsea.

''Trofi tersebut akan tetap menjadi incaran selama Abramovich masih memegang kontrol Chelsea,'' katanya. ''Carlo yang dua kali menjuarai Liga Champions sebagai pelatih dan pemain itu saja gagal mewujudkan ambisi Chelsea tersebut. Jadi, kandidat manajer selanjutnya mungkin harus tukang sulap untuk bisa mengabulkan ambisi menjadi juara Liga Champions untuk pertama kalinya.''

sumber : www.tribalfootball.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement