Jumat 28 Feb 2014 15:00 WIB

Cech Lega Gawangnya Tak Dibobol Drogba

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Bilal Ramadhan
Petr Cech
Foto: AP/Kirsty Wigglesworth
Petr Cech

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON-—  Penjaga gawang Chelsea, Petr Cech, mengaku merasa aneh saat harus melawan mantan rekan setimnya, Didier Drogba, dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (27/2).

Duel antara Galatasaray dan Chelsea di Stadion Turk Telekom Arena kemarin berakhir imbang dengan skor 1-1. Meski timnya tidak berhasil mendapatkan tiga poin, Cech senang karena Drogba tidak membuat gol ke gawangnya dalam pertandingan tersebut.

“Selama delapan tahun dia (Drogba) bersama saya di Chelsea. Kemudian, tiba-tiba saya harus memastikan agar tidak mencetak gol ke gawang saya. Itu tugas yang sulit, tetapi saya tidak akan membiarkannya memiliki kesempatan apa pun,” tutur kiper asal Republik Ceska itu, seperti dikutip dari Tribal Football, Jumat (28/2).

Dulu Cech dan Drogba memang pernah saling berhadapan satu sama lain ketika masih sama-sama bermain di Liga Perancis. Saat itu, Drogba membela Marseille, sedangkan Cech masih berkostum Rennes.

“Itu sudah sangat lama sekali. Sejak 2004, saya dan dia sudah tidak pernah lagi bermain sebagai lawan tanding,” kenang Cech.

sumber : Tribal Football

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement