Jumat 13 Feb 2015 21:59 WIB

Cassano: Sulit Kembali ke Bari

Antonio Cassano
Foto: EPA/Pier Paolo Ferreri
Antonio Cassano

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA--Antonio Cassano mengatakan sulit baginya untuk kembali ke Bari. Meskipun dalam hati Cassano mengaku mencintai klub dan kota tersebut.

FantAntonio berstatus free agent setelah membatalkan kontraknya bersama Parma, klub yang di ambang kebangkrutan. Cassano tak sepakat dengan gaji yang diterima di klub yang saat ini menghuni dasar klasemen Serie A. Eks pemain AS Roma, Inter Milan, dan AC Milan ini punya waktu hingga 27 Februari untuk mencari klub baru.

Sudah lama beredar rumor bahwa sang striker akan membuat comeback emosioanl ke Bari. Tapi Cassano menilai itu sulit.

“Bari segalanya buat saya. Saya jatuh cinta pada kota itu, tapi saya tak tahu apakah akan bermain di sana Bari selalu ada di hati saya tapi kelihatannya sulit," kata dia dikutip Footbal Italia, Jumat (13/2), tanpa memperinci alasannya.

Cassano dilahirkan di kota Bari dan mulai berlatih di AS Bari sejak 1997. Pada 1999, pemain yang kini berusia 32 tahun membuat debutnya bersama Bari. Hanya dua tahun, AS Roma langsung memboyongnya. Setelah itu ia hijrah ke Real Madrid, Sampdoria, Milan, Inter, dan Parma sebelum berstatus free agent.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement