Kamis 06 Aug 2015 11:11 WIB

Sriwijaya FC Butuh Tambahan Tiga Pemain

Rep: Maspril Aries/ Red: Citra Listya Rini
Sriwijaya FC
Foto: Antara
Sriwijaya FC

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Sriwijaya FC bakal mengikuti turnamen Piala Indonesia Satu pada akhir Agustus mendatang. Jelang turnamen tersebut, Laskar Wong Kito masih butuh tambahan pemain.

“Saat ini Sriwijaya FC memiliki 18 pemain. Dari pembicaraan dengan pelatih Benny Dollo jumlah tersebut jelas kurang jika ingin mengikuti turnamen Piala Indonesia Satu. Pelatih sudah memberi tahu, butuh tambahan tiga pemain baru,” kata Achmad Haris sekretaris tim Sriwijaya FC, Kamis (6/8).

Menurut Achmad Haris, peluang menambah kuota pemain baru bagi klub berjuluk Laskar Wong Kito pada turnamen Piala Indonesia Satu terbuka setelah promotor Mahaka Sport and Entertainment memberikan kesempatan untuk menambah kuota pemain selain pemain yang telah terdaftar pada saat Indonesia Super League (ISL) 2015 lalu.

Penambahan tiga pemain baru bagi Sriwijaya FC memang dibutuhkan karena pasca selesainya kompetisi ISL lalu, manajemen Sriwijaya FC melepas empat pemainnya, yaitu tiga pemain asing Morimakan Koita, Abdoulaye Maiga dan Goran Ljubojevic, serta satu pemain naturalisasi Raphael Maitimo.

Achmad Haris belum bisa menyebutkan nama pemain yang tengah diincar Sriwijaya FC. “Kita memang butuh tiga pemain untuk posisi belakang, tengah dan depan. Pada posisi tersebut Sriwijaya FC butuh pemain pelapis,” ujarnya.

Menurut sekretaris tim Sriwijaya FC, sejak Sriwijaya FC mendaftar ikut Piala Indonesia Satu ada banyak pemain yang menyampaikan minatnya bergabung dengan Sriwijaya FC. “Salah satunya pemain yang sudah menyatakan keinginan bergabung adalah Osa Saha.”

Pemain asing asal Nigeria tersebut sudah menghubungi manajemen Sriwijaya FC dan menyatakan keinginannya untuk bergabung dengan klub bermarkas di stadion Gelora Sriwijaya. Pada kompetisi ISL musim lalu Osa Saha terdaftar sebagai pemain Semen Padang FC. Klub berjuluk Kabau Sirah ini dikabarkan tidak ikut turnamen Piala Indonesia Satu. 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 7 4 3 0 10 7 15
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 7 3 3 1 9 5 12
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement