Kamis 10 May 2018 07:10 WIB

Alex Ferguson Sudah Keluar dari ICU

Ferguson kini menjalani perawatan sebagai pasien rawat inap.

Sir Alex Ferguson
Foto: EPA/JEAN-CHRISTOPHE BOTT
Sir Alex Ferguson

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Mantan manajer Manchester United Alex Ferguson sudah keluar dari Unit Perawatan Intensif (ICU). Sebelumnya ia menjalani operasi darurat untuk pendarahan otak, kata klub Liga Inggris itu pada Rabu (9/5).

Ferguson, manajer tersukses sepanjang sejarah United, menjalani operasi pada Sabtu. "Sir Alex tidak lagi berada di (unit) perawatan intensif dan akan melanjutkan rehabilitasinya sebagai pasien rawat inap," kata United dalam pernyatannya di Twitter.

"Keluarganya terpesona dengan level dukungan dan doa-doa baik. Namun tetap meminta privasi ketika hal ini akan menjadi vital sepanjang fase pemulihan ini."

Ferguson ambruk di rumahnya pada Sabtu dan dibawa ke rumah sakit distrik Macclesfield sekitar pukul sembilan malam waktu setempat. Ia kemudian dibantu polisi untuk segera dilarikan ke rumah sakit lain di Salford, di sana ia menjalani operasi.

 

United mengeluarkan pernyataan pada Sabtu yang mengatakan bahwa prosedur yang dikerjakan berjalan lancar. Namun Ferguson akan memerlukan periode perawatan intensif untuk mengoptimalkan pemulihannya.

Pria Skotlandia berusia 76 tahun itu merupakan manajer United dari 1986 sampai 2013, dua kali menjuarai Liga Champions, 13 kali menjuarai Liga Inggris, dan lima Piala FA. Ia dianugerahi gelar bangsawan pada 1999, tahun ketika United memenangi "treble" yakni menjuarai Liga Champions, Liga Inggris, dan Piala FA.

David Beckham dan Cristiano Ronaldo merupakan sebagian dari pemain saat ini dan mantan pemain yang memberikan pesan dukungan kepada Ferguson setelah ia dibawa ke rumah sakit. Ferguson dan keluarganya juga mendapat doa dan harapan baik dari klub-klub, para ofisial, dan pemain di seantero dunia.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Arsenal Arsenal 0 0 0 0 0 0 0
2 Aston Villa Aston Villa 0 0 0 0 0 0 0
3 Chelsea Chelsea 0 0 0 0 0 0 0
4 Everton Everton 0 0 0 0 0 0 0
5 Fulham Fulham 0 0 0 0 0 0 0
sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement