Kamis 28 Mar 2019 21:41 WIB

Solskjaer Siap Hadapi Tantangan Bersama MU

Ole Gunnar Solskjaer menegaskan siap menghadapi tantangan bersama Manchester United.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Bayu Hermawan
Ole Gunnar Solskjaer
Foto: AP/Matt Dunham
Ole Gunnar Solskjaer

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Ole Gunnar Solskjaer menegaskan siap menghadapi tantangan bersama Manchester United (MU). Solskjaer mengatakan, dirinya tidak akan menerima tawaran Setan Merah sebagai pelatih tetap, jika tidak mempunyai optimisme tersebut.

Solskjaer mengatakan, the Red Devils mempunyai modal segalanya untuk bisa menghadapi tantangan tersebut. Ia berharap dapat memenuhi ekspektasi klub dan para penggemar.

"Saya tidak akan mengatakan ya jika saya tidak menantikannya dan jika saya tidak percaya pada klub, potensi dan apa yang kami lakukan," ujar Solskjaer dikutip dari Daily Mail, Kamis (28/3).

Solskjaer menyambut dengan senang hati dalam menjalani tantangan bersama MU ke depannya. Ia bahkan menganggap setiap hari adalah tantangan yang mesti dihadapinya. Terutama tantangan memperbaiki posisi di klasemen Liga Inggris. Dia menegaskan hal tersebut adalah prioritas utamanya saat ini.

Setelah itu, Solskjaer akan memikirkan tantangan lainn seperti upayanya peningkatan skuad tim ke depannya. Rencana-rencana tersebut dia sudah diskusikan dengan manajemen dan klub diantaranya mengenai transfer pemain.

Solskjaer mengakui bahwa musim panas ini akan menjadi musim yang sibuk bagi MU. Selain berupaya memperbaiki posisi di klasemen, MU juga berjuang di Liga Champions. Namun, pelatih asal Norwegia itu tak khawatir bahkan sangat menantikannya. Karena itu, dirinya harus sabar menghadapi musim sibuk tersebut.

"Kami telah membicarakan hal itu sebelumnya. Tetapi saya telah mempersiapkan," katanya.

Solskjaer juga sudah menyiapkan diri untuk mendapatkan kritik dan pujian setiap hari. Baginya, kritik yang ada adalah dorongan untuk bekerja lebih baik. Dia menyadari selama ini dirinya hanya sebatas pelatih sementara. Solskjaer pun menikmati peran tersebut. Namun, keputusan klub menjadikannya sebagai pelatih tetap adalah kesempatan yang fantastis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement