Ahad 28 Apr 2019 15:05 WIB

Spaletti: Saya Siap Bertahan di Inter Sampai 100 Tahun

Spaletti mengatakan dirinya akan senang jika diminta bertahan di Inter Milan.

Luciano Spaletti
Foto: Football Transfer
Luciano Spaletti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Luciano Spalleti berbicara tentang nasibnya di Inter Milan pada musim depan. Spalleti mengatakan dirinya akan senang bertahan di Inter Milan, namun ia juga akan siap meninggalkan Nerazzurri jika hal itu dianggap sebagai keputusan yang terbaik untuk klub tersebut.

"Ini bukan masalah, pihak klub yang akan memutuskan. Saya dengan senang hati bertahan di Inter Milan, bahkan hingga 100 tahun kedepan. Tetapi pihak klub punya hak untuk memutuskan apa yang dianggap terbaik untuk Inter. Jika memang saya harus pergi demi kebaikan Inter, itu tidak jadi masalah," ujarnya seperti dikutip dari Football Italia.

Baca Juga

"Inter memiliki orang-orang yang tahu bagaimana memutuskan yang terbaik dan mengutamakan kepentingan klub," ucapnya menambahkan.

Terkait laga Derby de Italia melawan Juventus, pada Ahad (28/4) dini hari tadi, Spaletti menilai Inter memiliki peluang untuk menang. Menurutnya Nerazzurri mendominasi babak pertama, dan bisa mencetak gol melalui Radja Nainggolan. Namun akhirnya Cristiano Ronaldo memaksakan hasil pertandingan berakhir imbang 1-1.

"Kami memiliki kontrol pertandingan di babak pertama dan mempunyai peluang emas dalam banyak situasi. Namun mencetak gol tidak pernah mudah. Jadi kami harus meningkatkan kualitas lini serang kami," katanya.

Spaletti juga menilai, laga antara Inter melawan Juventus berjalan menarik. Menurutnya, para pemain Inter telah menunjukan karakter dalam bermain.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement