Rabu 14 Aug 2019 23:40 WIB

Djokovic Awali Langkah Mulus Pertahankan Gelar Cincinnati

Djokovic ingin mengakhiri pertandingan dengan baik meskipun awalnya tegang.

Novak Djokovic
Foto: EPA/Mast Irham
Novak Djokovic

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petenis peringkat satu dunia, Novak Djokovic, mengawali pemanasannya menuju US Open (AS Terbuka) sekaligus upaya mempertahankan gelarnya dengan mulus berkat kemenangan dua set langsung di Cincinnati, Rabu (14/8). Juara bertahan itu melakukan kesalahan ganda tiga kali saat kehilangan servisnya melawan Sam Querrey.

Namun dengan cepat Djokovic memperbaikinya dan meraih kemenangan 7-5, 6-1 atas petenis Amerika Serikat (AS) tersebut.

Baca Juga

"Saya mengakhiri pertandingan dengan baik meskipun awalnya tegang," kata Djokovic, yang mematahkan servis Querrey dua kali untuk merebut set pertama kemudian melaju menuju kemenangan pada laga pertamanya sejak mengalahkan Roger Federer pada final Wimbledon bulan lalu, dikutip AFP, Rabu.

Djokovic mengaku Sam merasa nyaman di lapangan pada awal dan mendikte permainan. Petenis Serbia ini pun kesulitan menghadapi servis keras petenis AS tersebut. "Saya senang dengan tantangan ini, dalam kondisi cepat saya senang, saya mengatasinya. Saya mengharapkan penampilan yang lebih baik pada putaran berikutnya."

Sebelumnya, Stan Wawrinka memenangi pertarungan putaran pertama saat ia menyingkirkan juara Cincinnati 2017 Grigor Dimitrov 5-7, 6-4, 7-6 (7/4).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement