Selasa 10 Sep 2019 15:30 WIB

Batas Gaji Pemain Liga Spanyol: Barca Rp 10 T, Madrid 9,9 T

Barcelona masih memimpin sebagai klub yang paling tinggi menggaji pemain.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Logo Liga Spanyol
Foto: laligatalk.com
Logo Liga Spanyol

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Batas gaji setiap klub di La Liga Spanyol untuk musim 2019/2020 sudah diumumkan. Total semua klub dibatasi mengeluarkan gaji sebesar 2,94 miliar euro di musim baru.

Dikutip dari Marca, Selasa (10/9), Barcelona masih memimpin sebagai klub yang paling tinggi menggaji pemain. Bahkan, total gaji pemain La Blaugrana meningkat dari musim lalu sebesar 632,97 juta euro menjadi 671,42 juta euro atau Rp 10,4 triliun musim ini.

Sementara, Real Madrid berada di posisi kedua, dengan peningkatan yang signifikan musim ini. Dari 566,53 juta euro musim 2018/2019 menjadi 641,05 juta euro atau Rp 9,9 triliun.

Atletico Madrid berada di peringkat ketiga dalam daftar klub yang menggaji pemain. Los Rojiblancos juga mengalami peningkatan batas gaji tahunan dari 293 juta euro menjadi 348,5 juta euro atau Rp 3,3 triliun musim ini.

Hanya ada lima tim lain yang memiliki batas gaji di atas 100 juta euro, yaitu Sevilla, Valencia, Villarreal, Athletic Bilbao, dan Real Betis.

Berikut 10 klub dengan batas gaji paling tinggi di Liga Spanyol musim 2019/2020:

1. Barcelona             671.422 juta euro

2. Real Madrid          641.053 juta euro

3. Atletico Madrid     348.54 juta euro

4. Sevilla                 185.165 juta euro

5. Valencia               170.676 juta euro

6. Villarreal              108.597 juta euro

7. Athletic Bilbao      103.188 juta euro

8. Real Betis            100.359 juta euro

9. Real Sociedad       81.1410 juta euro

10. Espanyol            68.74 juta euro.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement