Selasa 05 May 2020 21:35 WIB

Javier Zanetti Kenang Jersey No.4 Miliknya

Pada tanggal ini, Zanetti resmi pensiun pada 2014.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Seremoni perpisahan dari Inyer Milan untuk Zanetti pada 2014 silam.
Foto: Dok. IG Javier Zanetti
Seremoni perpisahan dari Inyer Milan untuk Zanetti pada 2014 silam.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Legenda hidup Inter Milan, Javier Zanetti telah gantung sepatu pada 2014 atau lima tahun lalu. Zanetti yang berseragam Inter sejak 1995 telah mempersembahkan banyak gelar untuk Nerazzuri mulai Serie A Italia dan Liga Champions.

Ia gantung sepatu saat usianya 40 tahun. Sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan kepada dedikasi Zanetti, Inter memensiunkan jersey nomor punggung 4 miliknya.

Zanetti pun mengingat kenangan itu dengan memposting momen perpisahan sebagai pemain bersama Inter di instagram pribadinya. Ia menganggap Jersey nomor punggung empat tersebut bukan sekadar jersey biasa.

Ia menyebut jersey tersebut tersimpan kisah cinta, keluarga dan kehidupannya selama membela Inter. Ia mengatakan, merupakan kehormatan menjadi bagian dari sejarah klub. “Pensiun No.4, lima tahun yang lalu hari ini, dan untuk ini saya akan selalu berterima kasih kepada Inter. Menjadi bagian dari sejarah klub ini adalah suatu kehormatan, setiap hari,” tulis pria asal Argentina tersebut, dilansir dari football Italia, Selasa (5/5).

Zanetti yang sekarang menjabat sebagai wakil Presiden Inter bermain sebanyak 860 laga telah menyumbang 21 gol selama 19 musim. Ia  memenangkan lima Scudetto, empat Copa Italia, empat Supercopa Italia dan satu trofi Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub. Namanya sebagai pemain sekaligus kapten akan selalu diingat oleh Interisti.

Dalam kariernya sebagai pemain, selain Inter, Zanetti hanya memperkuat dua tim lain, yaitu Talleres pada 1992-1993. Ia kemudian pindah ke Benfield pada 1993-1995. Kariernya terus menanjak ketika hijrah ke Inter Milan dan selalu menjadi starter.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement