Rabu 10 Jun 2020 09:47 WIB

Storari Bakal Kembali ke Juventus

Mantan kiper Juventus, Marco Storari akan kembali ke eks klubnya.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Agung Sasongko
Marco Storari
Foto: Google
Marco Storari

REPUBLIKA.CO.ID,  TURIN -- Mantan kiper Juventus, Marco Storari akan kembali ke eks klubnya. Tentu saja kedatangan Storari bukan untuk mengawal gawang Juve.

Pasalnya sosok 43 tahun telah gantung sarung alias pensiun sejak 2018 lalu. Lalu untuk apa Storari pulang ke Turin?

Baca Juga

Rupanya portiere yang juga pernah berkostum Napoli itu akan diberikan peran sebagai salah satu Direktur Bianconeri. Kabar ini semakin kencang berhembus.

"Menurut Tuttomercatoweb, kesepakatan akan segera dilakukan. Kedua kubu bakal mengumumkan kesepakatan ini, dalam beberapa hari ke depan," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Rabu (10/6).

Storari membela Juve dari 2010 hingga 2015. Dalam rentang waktu tersebut, ia tampil di 64 pertandingan. Ia mengoleksi empat scudetto, dua Piala Super Italia, dan satu Coppa Italia. Ia juga menjadi bagian dari tim Bianconeri di final Liga Champions musim 2014/2015. Sepanjang berseragam Juventus, Storari menjadi pelapis Gianluigi Buffon.

Apa pun itu, ia sangat paham kondisi kamar ganti si Nyonya Tua. Juve salah satu klub yang sering mempekerjakan eks pemain mereka. Sederet mantan jugador Bianconeri duduk di belakang layar.

Setelah Pavel Nedved, Gianluca Pessotto, kini Storari direkrut. Juve sempat mempekerjakan Andrea Barzagli di staff kepelatihan. Beberapa bulan lalu, Barzagli memutuskan berhenti agar lebih fokus bersama keluarga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement