Selasa 07 Jul 2020 17:04 WIB

Barcelona Kritik Lagi VAR yang Untungkan Real Madrid

Dalam praktiknya masih banyak ditemukan kecacatan dalam penggunaan VAR.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Wasit mengecek video assistant referee (VAR) dalam sebuah laga. Ilustrasi.
Foto: EPA/Friedemann Vogel
Wasit mengecek video assistant referee (VAR) dalam sebuah laga. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru bicara Barcelona, Josep Vives, turut berbicara tentang keuntungan yang didapatkan rival klubnya, Real Madrid, atas keputusan kontroversial video asisten wasit (VAR). Vives mulanya sedang berbicara kepada media terkait audit yang mengonfirmasi bahwa Barcelona tidak bertanggung jawab atas 'Barcagate'.

Vives kemudian mengambil waktu untuk melanjutkan serangan dan tuduhan pada Madrid dalam persaingan gelar La Liga Spanyol.

"Tidak ada yang bisa meragukan peran kepemimpinan Barcelona dalam kaitannya dengan penerapan VAR di La Liga, tetapi belum ada keadilan, satu tim telah sangat diuntungkan," kata Vives dikutip dari Marca, Selasa (7/7).

Menurut Vives, tidak ada yang meragukan kehebatan teknologi VAR. Hanya saja, kata dia, dalam praktiknya masih banyak ditemukan kecacatan sehingga menuntut adanya perbaikan.

"Tidak ada yang meragukan teknologi itu sendiri, itu tak masuk akal, kami terus mempertahankan VAR, tetapi penerapan beberapa aturan perlu ditingkatkan," kata Vives menjelaskan. "Presiden klub (Bartomeu) memberikan pendapat dan memverifikasi beberapa fakta, tampaknya, kadang-kadang, ada sangat sedikit persamaan dalam hal keputusan."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement