Senin 09 Nov 2020 21:42 WIB

Ronaldo akan Siap Bela Portugal pada UEFA Nations League

Ronaldo mengalami gangguan pada pergelangan kaki saat membela Juventus.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo.
Foto: EPA-EFE/Janerik Henriksson/TT
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyerang Juventus Cristiano Ronaldo mengalami cedera pergelangan kaki menjelang akhir pertandingan melawan Lazio di Serie A, akhir pekan lalu. Namun ia diperkirakan akan tersedia untuk timnas Portugal yang akan melakoni pertandingan UEFA Nations League.

Penyerang Bianconeri ini mencetak gol pembuka melawan Lazio. Malangnya, CR7 mengalami cedera saat waktu tersisa 15 menit dan ditarik keluar. Lazio akhirnya menyamakan skor menjadi 1-1 lewat Felipe Caicedo yang mencetak gol pada injury time.

Baca Juga

Ronaldo telah mencetak enam gol dalam empat pertandingan Serie A musim ini, tiga di antaranya terjadi setelah kembali dari isolasi Covid-16 pada November.

Dikutip dari Football Italia, Senin (9/11), il Corriere dello Sport melaporkan sang penyerang akan bergabung dengan skuat Portugal menjelang pertandingan UEFA Nations League. Ia akan menjalani pemeriksaan yang diperlukan.

Pemain berusia 35 tahun itu diharapkan tersedia untuk tiga pertandingan nasional bulan ini, di antaranya laga persahabatan melawan Andorra dan dua pertandingan UEFA Nations League melawan Prancis dan Kroasia.

Portugal memimpin Grup A3 dengan nilai 10 dari empat laga, sama dengan Prancis di posisi kedua. Portugal akan dipastikan lolos ke semifinal bisa mampu menaklukkan Prancis pada Ahad (15/11) dini hari WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement