Rabu 02 Jun 2021 09:25 WIB

Laporta Tegaskan Pembicaraan Masa Depan Koeman Berjalan Baik

Laporta kemungkinan besar mempertahankan Ronald Koeman di posisi pelatih Barcelona.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pelatih FC Barcelona Ronald Koeman.
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Pelatih FC Barcelona Ronald Koeman.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Joan Laporta menegaskan perihal pembicaraan masa depan Ronald Koeman di Barcelona berada di jalur yang benar. Presiden Barcelona itu memberikan sinyal skenario Koeman bertahan di Camp Nou tampaknya lebih mungkin daripada klub menunjuk pelatih lain.

"(Saya melihat opsi) satu (menjadi) lebih (mungkin) daripada (opsi) dua," kata Laporta, dengan opsi pertama adalah Koeman melanjutkan di Barcelona dan yang kedua adalah klub menggantikannya dengan pelatih lain, dikutip dari Marca, Rabu (2/6).

Baca Juga

Laporta mengatakan, pembicaraan kedua pihak berjalan sangat baik dan tidak perlu waktu lama untuk mengetahuinya. "Saya sudah mengatakan bahwa periode refleksi dimulai dan saya pikir itu berjalan dengan sangat baik. Saya tidak akan mengungkapkan percakapan yang kami lakukan," kata dia.

Ia mengaku nyaman dengan kehadiran Koeman. Laporta berharap Koeman juga nyaman bekerja sama dengannya. "Percakapan akan membawa kita ke solusi terbaik untuk Barcelona," tegasnya.

Laporta juga menjelaskan bahwa pelatih Belanda itu mengetahui pergerakan Barcelona di bursa transfer. Pelatih berusia 58 tahun itu menghabiskan beberapa hari untuk berlibur di Amsterdam sebelum kembali ke Barcelona pada Senin.

 

Klasemen Liga Spanyol 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
3 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Girona Girona 14 6 3 5 20 2 21
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement