Jumat 06 Jan 2023 04:54 WIB

Man City Kalahkan Chelsea, Pangkas Jarak Poin dari Arsenal di Puncak Klasemen

Man City menaklukkan Chelsea 1-0 lewat gol Riyad Mahrez.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Gelandang Manchester City Riyad Mahrez (kanan) merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Stamford Bridge, JUmat (6/1/2023).
Foto: EPA-EFE/Adam Vaughan
Gelandang Manchester City Riyad Mahrez (kanan) merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Stamford Bridge, JUmat (6/1/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manchester City memaksimalkan hasil imbang tanpa gol yang diperoleh pemuncak klasemen Liga Primer Inggris Arsenal saat menghadapi Newcastle United. City memperpendek jarak dengan Arsenal menjadi lima poin selepas mengalahkan Chelsea 1-0 di Stamford Bridge, London, Jumat (6/1/2023) dini hari WIB.

Gol kemenangan City dicipatakan oleh Riyad Mahrez. Gol pada menit ke-63 ini cukup mengamankan tiga poin untuk the Citizens.

Baca Juga

Tim asuhan Pep Guardiola kini kokoh di posisi kedua dengan nilai 39, tertinggal lima poin dari Arsenal. Sementara Chelsea tercecer di posisi 10 dengan nilai 25. The Blues terpaut 10 poin dari Manchester United yang menempati peringkat empat atau posisi terakhir di zona Liga Champions.

Jalannya Laga

Chelsea harus melakukan pergantian cepat ketika laga baru berjalan lima menit karena Raheem Sterling mengalami cedera. Tempatnya diisi oleh Pierre-Emerick Aubameyang. Namun ini tidak mengubah jual beli serangan yang terjadi sejak awal pertandingan.

Tembakan Christian Pulisic pada menit ke-16 membahayakan gawang City, tapi mampu diblok. Chelsea harus kembali mengeluarkan pemainnya lebih cepat setelah Pulisic mengalami cedera pada menit ke-17. Ia kemudian ditarik keluar di menit ke-22 dan digantikan oleh Carney Chukwuemeka.

Baru dua menit masuk ke lapangan, Chukwuemeka langsung membuat gebrakan. Percobaannya percobaannya melalui tembakan kaki kirinya memanfaatkan assist Kai Havert diblok. Hakim Ziyech juga menciptakan peluang meski mampu diselamatkan.

Di kubu City, Erling Haaland juga menjadi momok bagi lini belakang Chelsea. Pun dengan Kevin de Bruyne dan Gundogan. Namun hingga babak pertama usai kedua tim gagal mencetak gol.

City melakukan dua pergantian pemain ketika babak kedua akan dimulai yakni memasukkan Manuel Akanji menggantikan Kyle Walker dan Joao Cancelo untuk Rico Lewis. Pada menit ke-51, City nyaris unggul andai sundulan Nathan Ake tak membentur tiang kanan gawang.

City menekan dengan intensitas tinggi di awal babak kedua. Setelah peluang yang didapatkan Ake, kesempatan yang didapatkan Bernardo Silva dan De Bruyne juga gagal. Pelatih City Pp Guardiola kemudian melakukan pergantian lagi, yakni memasukkan Riyad Mahrez menggantikan Bernardo Silva dan Jack Grealish menggantikan Phil Foden.

Keputusan Guardiola memasukkan Mahrez tepat. Tak lama kemudian, ia mencetak gol untuk membawa City unggul 1-0 pada menit ke-63 melaui tembakan dari jarak dekat gawang menyambut assist Grealish.

Merespons gol tersebut, Chelsea melakukan perubahan dengan menarik keluar Aubameyang untuk digantikan oleh Omari Hutchinson.

The Blues juga menarik keluar Marc Cucurella dengan memasukkan Lewis Hall dan memasukkan Conor Gallagher untuk menggantikan Hakim Ziyech. Ini dilakukan guna memberikan serangan the Blues lebih mengigit.

Chelsea terus mencari celah untuk mencetak gol penyama kedudukan. Namun usaha mereka tak berbuah hasil hingga laga berakhir dan harus menelan kekalahan 1-0 di kandang sendiri. 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement