Kamis 05 Jan 2023 22:37 WIB

Keras! Benfica Tolak Tawaran untuk Enzo Fernandez, Sebut Chelsea tak Sopan

Benfica hanya menjual Enzo ke Chelsea dengan harga 120 juta euro.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Enzo Fernandez
Foto: AP/Manu Fernandez
Enzo Fernandez

REPUBLIKA.CO.ID, LISBON -- Rumor soal transfer Enzo Fernandez ke Chelsea terus menjadi perhatian. Kini pelatih Benfica, Roger Schmidt angkat bicara soal keputusan tegas klub yang menolak untuk melepas sang pemain di bawah harga banderol.

"Kami tidak ingin menjual Enzo. Ada klub yang menggodanya tapi mereka tahu satu-satunya cara untuk mengontraknya adalah 120 juta euro dalam klausul," kata Roger Schmidt sebagaimana dikabarkan Fabrizio Romano, Kamis (5/1/2023).

Baca Juga

Kontrak Enzo bersama tim Portugal itu sejatinya masih berlangsung hingga Juni 2027. Namun beberapa klub top Eropa dikaitkan dengan kepindahan Enzo Fernandez dari Estadio do Sport Lisboa Benfica pada mercato Januari 2023, menyusul penampilan impresifnya bareng timnas Argentina saat menjuarai Piala Dunia kemarin.

Tim asal Inggris Chelsea sejauh ini menunjukkan minat serius terhadap pemain berusia 21 tahun. The Blues bermaksud mendatangkan Enzo sebagai antisipasi kepergian N'Golo Kante serta Jorginho musim panas nanti.

Di samping tawaran Chelsea yang mentok di angka 85 juta euro atau senilai Rp 1,4 triliun upaya klub pemilik dua trofi Liga Champions membuat hierarki Benfica serta pelatih Roger Schmidt geram.

"Mereka tidak sopan, membuat konsentrasi pemain kami terganggu dan kami tak bisa menerima ini," sambung pelatih berusia 55 tahun.

Menurut sumber sebelumnya Chelsea diklaim sudah menjalin kesepakatan pra kontrak dengan Enzo Fernandez dan hal itu yang membuat mereka tinggal bernegosiasi ke pihak Benfica selaku pemilik sah pemain.

"Mereka bertindak seolah ingin membayar klausul, lalu ingin berunding membuat kami kesal. Jadi saya, klub dan presiden Rui Costa tidak menjualnya."

Tingginya nilai yang dipatok Benfica bukan tanpa sebab. Selain Enzo Fernandez masih berusia sangat muda ia tentunya punya potensi besar untuk berkembang lebih baik lagi di masa mendatang.

Di sisi lain, Enzo Fernandez telah menyampaikan permintaan kepada Roger Schmidt untuk bersedia melepasnya jika mendapat tawaran dari klub Liga Primer Inggris. Sebab, ia sangat berharap merumput di kompetisi nomor satu dunia.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement