REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool secara mengejutkan masuk ke dalam persaingan mendapatkan tanda tangan gelandang tengah Moises Caicedo. Kabar mengejutkan bagi pihak Chelsea, yang memang telah lama menargetkan sang pemain.
The Reds masuk dan mengajukan tawaran besar untuk Brighton and Hove Albion agar melepas gelandang serba bisa Moises Caicedo.
Caicedo sendiri memang telah jadi dambaan banyak penggemar the Anfield Gank untuk bisa bergabung dengan skuad Jurgen Klopp.
Mantan penggawa the Reds Jamie Carragher menilai Liverpool harus segera menyelesaikan kesepakatan itu meski harga sang pemain terkesan mahal.
Brighton dilaporkan menginginkan 100 juta pounds untuk gelandang itu, tetapi ada kemungkinan dia layak mendapatkannya. Sebab Caicedo merupakan pemain serba bisa, dan dia cocok untuk permainan Gegenpressing.
Seperti yang dinyatakan Matt Law dalam Tweet-nya disadur TBR Football, Kamis (10/8/2023) Caicedo lebih suka pindah ke Chelsea. Namun jika Liverpool memang benar-benar mengabulkan tuntutan the Seagulls, opsi pindah ke Stamford Bridge mungkin tidak lagi tersedia.
Andai the Reds menyelesaikan kesepakatan Caicedo, maka Liverpool bisa memiliki salah satu lini tengah terbaik di Liga Primer.
Alexis Mac Allister, Moises Caicedo, dan Dominik Szoboszlai semuanya akan saling melengkapi regenerasi lini tengah Liverpool era Fabinho, Henderson, serta Thiago Alcantara.