Kamis 31 Aug 2023 18:58 WIB

Tanpa Wael Arakji, Lebanon Raih Kemenangan Pertama di FIBA World Cup 2023

Lebanon mengalahkan wakil Afrika, Pantai Gading, dengan skor 94-84.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Para pebasket timnas Lebanon (jersey putih) dalam babak fase grup FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta, pekan ini.
Foto: AP Photo/Dita Alangkara
Para pebasket timnas Lebanon (jersey putih) dalam babak fase grup FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta, pekan ini.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lebanon akhirnya meraih kemenangan pertama di ajang FIBA World Cup 2023. Finalis FIBA Asia Cup 2023 yang tak menurunkan pemain terbaiknya Wael Arakji padaa laga di Indonesia Arena GBK Senayan Jakarta, Kamis (31/8/2023), mengalahkan wakil Afrika, Pantai Gading, dengan skor 94-84.

Dalam laga ini, starting five Lebanon Sergio El Darwich, Ali Haidar, Ali Mezher, Omari Rasulala Spellman, dan Karim Zeinoun. Pantai Gading memainkan Amadou Sidibe, Bazoumana Kone, Jean Philippe Dally, Maxence Dadiet, dan Cedric Bah.

Baca Juga

Kuarter satu hingga empat menit berjalan, kedua tim masih imbang 10-10. Lebanon kemudian melaju 20-10, 30-10, dan akhirnya menutup sepuluh menit pertandingan kuarter satu dengan keunggulan 32-20.

Lebanon masih tampil dominan di kuarter dua memimpin 40-26, 46-36, tripoin Amir Saoud bertepatan dengan buzzer beater akhir kuarter kedua, membuat Lebanon semakin menjauh 55-41.

Kuarter ketiga Pantai Gading melaju 48-55 lewat dunk dari Patrick Tape 50-55, tripoin play Tape 53-55. Amir Saoud akhirnya memecah kebuntuan Lebanon 58-55.

Laga semakin seru Jean Philippe Dally menyamakan skor 58-58. Pantai Gading sempat memimpin 62-60 dan 66-64. Lebanon mampu membalikkan dengan tiga kali tripoin di akhir laga membuatnya kembali memimpin 73-66.

Awal kuarter empat Lebanon memimpin dua digit 76-66. Pantai Gading mendekati 78-82, 82-86. Sebuah passing buruk Ali Haidar ditangkap Solo Diabate yang diteruskan dunk Cedric Bah 84-86 sisa waktu 1:08 menit. Lebanon kembali menjauh melalui tripoin Spellman 89-86.

Lebanon semakin menjauh setelah Maxence Dadiet dikenai technical foul. Tiga poin tambahan membuat unggul 92-84 di sisa waktu 34 detik. Lebanon akhirnya meraih kemenangan pertamanya di FIBA World Cup 2023 dengan skor 94-84.

Amir Saoud dengan torehan 29 poin dan 8 assist keluar sebagai pemain terbaik. Spellman menambah 25 poin, Sergi El Darwich 12 poin, Karim Zeinoun 11 poin, dan Ali Haidar 10 poin. Jean Philippe Dally memimpin Pantai Gading 21 poin, Patrick Tape 15 poin, dan Solo Diabate 11 poin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement