REPUBLIKA.CO.ID, HANGZHOU -- Asian Para Games 2022 Hangzhou di Cina akan dibuka di Hangzhou Olympic Sports Centre pada Ahad (22/10/2023) pukul 19.00 waktu setempat, atau 18.00 WIB.
Dikutip dari keterangan resmi, Sabtu (21/10/2023), Direktur Umum Upacara Pembukaan Asian Para Games Hangzhou, Sha Xiaolan, mengatakan salah satu sorotan (highlight) dari acara tersebut adalah bentuk bunga osmanthus emas yang sebelumnya bisa ditemukan pula pada Asian Games 2022 Hangzhou.
Sha mengatakan, bunga osmanthus emas melambangkan berkah bagi para atlet. Selain itu, bunga osmanthus sendiri telah lama melambangkan cinta serta kesetiaan.
Dalam budaya Cina, bunga tersebut biasa ditemukan dalam pesta pernikahan atau diberikan sebagai hadiah dari pengantin wanita kepada keluarga barunya, yang melambangkan perdamaian. Sementara dalam bahasa bunga, bunga osmanthus mempunyai arti rezeki, kemakmuran, dan keluhuran.
Lebih lanjut, Sha mengatakan ada pula penampilan spesial yang membawakan sejumlah lagu dengan bahasa isyarat.
Sebelum upacara pembukaan dilaksanakan, terdapat estafet obor yang dimulai dan melewati Chun'an, Jiande, Tonglu, Fuyang, dan Xiaoshan di Hangzhou. Pada hari Ahad (22/10/2023), obor akan tiba di Hangzhou Olympic Sports Centre dan kemudian menara obor utama akan dinyalakan.
Tahap pertama Estafet Obor dimulai di Chun'an pada Kamis (19/10/2023) di Lapangan Xiushui, dengan 82 pembawa obor berpartisipasi.
Tan Yujiao, peraih medali emas Paralimpiade Tokyo di cabang powerlifting, menjadi pembawa obor pertama estafet obor di Chun'an. Adapun Tan telah memecahkan rekor dunia sebanyak 19 kali, dan tetap menjadi pemegang rekor dunia untuk powerlifting 67kg putri.
Tan merasa terhormat menjadi pembawa obor pertama Asian Para Games 2022 Hangzhou dan berharap dapat menyampaikan semangat kegigihan, pengembangan diri, dan upaya mencapai keunggulan kepada dunia dari para atlet.