Kamis 04 Nov 2010 00:08 WIB

Batista Akhirnya Resmi Tangani Argentina

Sergio Batista dan Lionel Messi (kanan).
Sergio Batista dan Lionel Messi (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES--Setelah menjalani tugas mendampingi Lionel Messi dan rekan-rekan sebagai caretaker, Sergio Batista akhirnya diangkat sebagai pelatih kepala resmi tim nasional Argentina, Rabu ini (3/11).

Asosiasi Sepakbola Argentina, AFA, memastikan penunjukkan Batista sebagai pelatih Argentina dalam acara jumpa pers.

"Menjadi kepuasan tersendiri bagi saya untuk menyampaikan penunjukkan peran baru bahwa 'Checho' Batista telah bergabung secara resmi dalam AFA," kata Presiden AFA Julio Grondona, Rabu.

"Hingga saat ini hingga 2014, ia akan menjadi pelatih tim nasional Argentina. Yang bisa saya lakukan saat ini adalah mendoakan yang terbaik untuknya," lanjut Grondona.

Batista sebelumnya ditunjuk sebagai pelatih sementara menggantikan Diego Maradona setelah Piala Dunia 2010. Ia sudah tiga kali memimpin tim Argentina dengan status sebagai caretaker, dan debutnya sebagai pelatih tim nasional Argentina adalah ketika timnya melakoni laga ujicoba melawan Brasil di Qatar pada 17 November.

sumber : goal.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement