Kamis 17 Mar 2011 09:16 WIB

Hore! Giovanni van Bronckhorst Hari ini Tiba di Indonesia

Giovanni van Bronckhorst
Giovanni van Bronckhorst

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM--Pesepak bola Belanda keturunan Maluku, Giovanni van Bronckhorst, akhirnya memastikan datang ke Indonesia. Kepastian tersebut disampaikan dalam pembicaraan khusus dengan Republik Maluku Selatan di ibukota Belanda, Amsterdam. Menurut jadwal, bila tidak ada aral melintang, Gio akan tiba di Indonesia pada Kamis ini.

Dalam pertemuan, Gio juga menegaskan, dirinya pergi bukan dalam proyek Indonesia Tanah Air Beta. Melainkan atas inisiatif pribadi dari Yayasan Giovanni van Bronckhorst. Tujuannya untuk mempromosikan organisasi baru sang pesepak bola keturunan Maluku tersebut, yang peduli akan tumbuh kembang anak dalam bidang olah raga, pendidikan dan kesehatan.

Pembicaraan antara Giovanni van Bronckhorst dan J.G. Wattilete -presiden RMS di pengasingan- dilakukan menyusul permohonan Republik Maluku Selatan agar mantan kapten timnas Belanda tersebut tidak ke Indonesia. RMS menuding perjalanan mendampingi 20an pesepak bola keturunan Maluku-Belanda itu sebagai propaganda politik Indonesia.

Dugaan propaganda politik karena acara diberi tema: Indonesia Tanah Air Beta. Dengan tema tersebut, demikan pernyataan RMS, ada upaya untuk membangun keyakinan warga Maluku di Maluku, Belanda dan di mana saja, bahwa para pemain muda itu memandang Indonesia sebagai tanah airnya, dan bukan Maluku.

sumber : RNW
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement