Jumat 21 Feb 2014 21:27 WIB

Hendak Cekik Bayu Gatra, Andri Ibo Minta Maaf

Andri Ibo.
Foto: Antara
Andri Ibo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Pemain belakang Persipura Jayapura, Andri Ibo meminta maaf atas sikap kasarnya terhadap gelandang Putra Samarinda, Bayu Gatra. Andri Ibo melakukan tindakan kurang terpuji dengan hendak mencekik Bayu Gatra pada pertandingan Liga Super Indonesia wilayah timur.

"Insiden itu terjadi di stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, pada Jumat (14/2) pekan kemarin," kata Andri Ibo di Jayapura, Jumat.

Saat itu timnya, Persipura Jayapura berhasil menahan imbang Putra Samarinda dengan skor 2-2 setelah sempat tertinggal 1-2 oleh gol Sultan Samma dimenit ke 53. Namun akhinya disamakan oleh pemain belakang "Mutiara Hitam" lainnya, Bio Paulin Pierre dimenit 81 yang memanfaatkan sepak pojok salah satu rekannya.

Dalam pertandingan itu, kedua tim terlihat sama-sama saling serang, sehingga muncul beberapa insiden, salah satunya saat Andri Ibo yang mencoba mengawal pergerakan "explosif" Bayu Gatra.

Di sini, mantan pemain Persidafon itu kedapatan hampir mencekik leher Bayu Gatra, untung saja hal itu bisa ditengahi oleh wasit yang memimpin pertandingan.

"Saya minta maaf. Saya terbawa emosi permainan, tidak seharusnya saya berbuat demikian kepada Bayu. Saya juga minta maaf kepada publik sepak bola tanah air, khususnya pendukung Putra Samarinda," katanya.

Andri mengakui sebagai pemain belakang, dirinya dituntut untuk tampil prima dan ngotot untuk menjaga daerahnya maupun pemain-pemain lawan yang ingin mengumpan bola ke dalam kotak pinalti.

"Insiden itu tidak perlu terjadi jika saya tidak terbawa suasana pertandingan. Semoga ini menjadi pelajaran berharga bagi saya, agar ke depannya lebih bersikap dewasa dan profesional," katanya.

Andri Ibo dan Bayu Gatra sejatinya pernah bermain bersama di timnas U-23, mereka berdua secara bersama-sama pernah membela merah putih di SEA Games 2013. Kala itu, pelatihnya adalah Rahmad Darmawan, dan timnas U-23 yang mampu jadi finalis setelah dikalahkan Thailand dengan skor 0-1.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 7 4 3 0 10 7 15
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 7 3 3 1 9 5 12
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement