Kamis 28 Dec 2017 10:50 WIB

Kisah Penuh Emosi Kakak Donnarumma dalam Derbi Milan

Rep: Frederikus Dominggus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Antonio Donnarumma
Foto: rossoneriblog.com
Antonio Donnarumma

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Kegembiraan tak tertahankan dirasakan oleh kiper AC Milan, Antonio Donnarumma. Portiere 27 tahun ini akhirnya menjalani debut penuh emosi.

Kakak kandung Gianluigi Donnarumma itu mengawal gawang Rossoneri saat melawan Inter Milan pada perempat final Coppa Italia. Hasil akhir, pasukan merah hitam memenangkan derbi Della Madonnina di Stadion San Siro, Kamis (28/12).

"Saya selalu berlatih dalam diam. Kerja keras saya terbayar, dan berjalan dengan baik. Tidak ada debut yang lebih baik dari ini. Laga tadi merupakan debut impian saya bersama AC Milan," kata eks penggawa Genoa kepada Milan TV, dikutip dari Football Italia, Kamis (28/12).

Antonio Donnarumma berstatus kiper ketiga Il Diavollo. Namun sebelum derbi digelar, kiper pertama (Gianluigi Donnarumma), dan penjaga gawang nomor dua (Marco Storari) cedera.

"Ketika saya mendengar Marco terluka, saya sedikit tercengang. Tapi kemudian saya mengatakan pada diri sendiri untuk mengambil kesempatan ini dan bersenang-senang," ujar jebolan akademi Milan itu.

Donnarumma menilai timnya menunjukkan kualitas hebat ketika menundukkan Inter. Sekarang fokus Milan akan beralih ke Serie A Liga Italia. "Sekarang kami harus mengambil sikap yang sama menuju laga melawan Fiorentina pada Sabtu nanti," jelas dia.

Milan menembus semifinal Coppa Italia menghadapi SS Lazio. Partai empat besar lainnya mempertemukan Juventus versus Torino.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement