REPUBLIKA.CO.ID, MONAKO -- Petenis Roger Federer meraih dua penghargaan di Laureus World Sports Award di Monako. Petenis asal Swiss tersebut mendapatkan penghargaan Sportsman of the Year dan Comeback of the Year.
Dalam pidato ucapan terima kasih Federer menyampaikan terima kasih kepada rival abadinyanya, Rafael Nadal.
"Untuk rival saya Rafa, saya hanya ingin berteriak kepadanya. Dia juga memiliki tahun yang luar biasa. Kami memiliki pertarungan yang hebat dan karena seseorang seperti dirinya, saya merasa menjadi petenis yang lebih baik lagi," kata Federer seperti dilansir ESPN, Rabu (28/2).
Federer yang sudah berusia 36 tahun kembali dari cedera punggung dan lutut pada 2016. Ia langsung memenangkan Australia Terbuka dan gelar Wimbledon pada tahun lalu. Karena itu ia terpilih untuk penghargaan Comeback of the Year.
Nadal (kiri) dan Federer
Dalam penghargaan Sportsman of the Year Federer mengungguli nominator lainnya yakni Rafael Nadal, Cristiano Ronaldo, Chris Froome, Mo Farah, dan Lewis Hamilton. Bagi Federer rivalnya Nadal seharusnya juga mendapatkan penghargaan yang sama.
"Dia juga bisa berada di sini dan berdiri di sini dengan penghargaan ini. Dia petenis yang luar biasa, teman yang luar biasa, atlet yang luar biasa," kata Federer.
Federer kembali mengungkapkan kuatnya hubungan dirinya dengan Nadal. Federer mengatakan setelah berkali-kali berhadapan dengan lawan yang sama dalam suatu waktu ia terkoneksi dengan Nadal. Pertandingan-pertandingan berjalan ketat meninggalkan sesuatu yang istimewa baginya. "Anda akan tahu ada pertandingan-pertandingan yang membentuk karakter Anda," katanya.