Selasa 22 Jan 2019 20:51 WIB

Pesawat Pemain Cardiff City Hilang Kontak

Emiliano Sala dipastikan berada di dalam pesawat naas Piper PA 46 Malibu.

Emiliano Sala
Foto: Twitter
Emiliano Sala

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS — Dunia sepak bola kembali dirundung duka. Sebuah insiden pesawat terbang kembali menggelayuti dunia sepak bola. Adalah pemain Cardiff City. Emiliano Sala dikabarkan menjadi korban kecelakaan pesawat naas. 

Pesawat yang ditumpangi pesepak bola asal Argentina itu diberitakan hilang kontak. Sejatinya Sala bertolak ke Cardiff dari Nantes, Prancis, Senin (21/1) malam waktu setempat. Penerbangan diperkirakan memakan waktu tempuh empat jam. 

Namun, menurut laporan the Mirror, pesawat yang ditumpangi Sala tersebut hilang kontrak dengan Otoritas Udara Prancis tepatnya di dekat Kepulauan Casquets. Selain Sala dikabarkan ada dua orang lainnya termasuk pilot di dalam pesawat naas itu.

Pesawat yang ditumpangi Sala diduga hilang karena angin kencang dan kondisi cuaca yang ekstrem di atas laut. BBC Sport melaporkan, keluarga Sala sangat terpukul mendengar kabar buruk ini. Ayah Sala, Horaico kepada stasiun televisi Argentina, C5N mengatakan, ia dan keluarga besar mendengar kabar naas anaknya dari seorang teman. 

“Saya sama sekali tidak mengetahui apa yang terjadi. Sulit dipercaya. Kami terpukul. Semoga segalanya berjalan baik-baik saja,” kata Horaico. 

Ibu Sala, Mercedes juga larut dalam kesedihan. Kepada C5N, ia mengatakan semua orang di Santa Fe begitu sedih mendengar kabar Sala. “Tampak mendengar sebuah berita hoaks. Kami semua sangat emosional. Seluruh kota sangat syok mendengarnya,” kata Mercedes. 

Pesawat Sala meninggalkan Nantes pada Senin pukul 19.15 waktu setempat. Pesawat telah terbang seting 5.000 kaki ketika terakhir kali dikontak dengan Air Traffic Control (ATC) di Jersey. Kemudian pesawat hilang kontak ketika mencapai ketinggian 2.300 kaki dan tak terpantau radar di dekat Casquets. 

Juru Bicara Otoritas Penerbangan Prancis memastikan pesawat Piper PA 46 Malibu buatan Prancis itu ditumpangi Sala. “Kami konfirmasi Sala berada di dalam pesawat,” kata juru bicara tersebut. 

Kecelakaan yang menimpa Sala ini tentu menjadi sebuah kerugian buat kubu Cardiff City. Ini mengingat Sala merupakan pembelian baru mereka di bursa transfer musim dingin ini. Cardiff baru menyelesaikan proses transfer Sala pada Sabtu (19/1) lalu. Sala diboyong Cardiff dari FC Nantes senilai 15 juta poundsterling. 

Sebelum kecelakaan, Sala sempat berpamitan dengan rekan-rekan setimnya di Nantes. Ia tidak sabar untuk segara berlatih dan merumput dengan klub barunya. 

Mendengar kabar Sala, FC Nantes turut berduka. Bahkan klub Prancis itu memutuskan untuk menunda dua pertandingannya. Atmosfer di Nantes juga dikabarkan diselimuti duka terkait kecelakaan Sala. 

Para penduduk kota setempat berkumpul di jantung kota untuk mendoakan Sala. Pun, mereka yang menanti Sala di Cardiff dirundung duka. “Saya menitikkan air mata. Kabar yang mengejutkan buat semua orang,” kata salah satu fan Cardiff Christopher Jenkins yang berada di dekat StadIon Cardiff City.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement