Sabtu 04 Jan 2020 16:18 WIB

Merih Demiral Diincar Leicester dan Dortmund

Leicester dan Dortmund telah mengajukan tawaran 30 juta euro.

Rep: Federikus Bata/ Red: Agung Sasongko
Merih Demiral, Bek Juventus asal Turki.
Foto: EPA-EFE/FRIEDEMANN VOGEL
Merih Demiral, Bek Juventus asal Turki.

REPUBLIKA.CO.ID,  TURIN -- Nama Merih Demiral tengah menjadi buah bibir. Bek tengah asal Turki itu kini memperkuat Juventus. Sejumlah tim Eropa menginginkan tanda tangan pesepakbola 21 tahun tersebut. Ada Leicester City dan Borussia Dortmund.

"Leicester dan Dortmund telah mengajukan tawaran 30 juta euro. Tapi untuk saat ini Bianconeri menolak tawaran itu," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Sabtu (4/1).

Demiral baru bergabung dengan Juve. Manajemen si Nyonya Tua mendatangkan yang bersangkutan pada musim panas 2019, dari Sassuolo. Selama tiga bulan pertama, ia jarang diturunkan. Namun belakangan, jagoan Turki itu mulai menjadi starter.

Pelatih Maurizio Sarri menduetkannya dengan Leonardo Bonucci. Demiral memasuki level persaingan kelas tinggi.

Masih ada Mathijs de Ligt dan Giorgio Chiellini di area bek tengah. Dengan usia yang baru mencapai angka 21, Demiral digadang-gadang bisa menjadi salah satu palang pintu terbaik dunia.

Juve merogoh kocek sebesar 18 juta euro untuk mendapatkan jasa sang bek. Sejauh musim 2019/2020 berjalan, ia baru tampil dalam lima laga di berbagai ajang

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement