Sabtu 26 Sep 2020 17:05 WIB

Perburuan MU pada Jadon Sancho Belum Berakhir

Tuntutan terhadap MU untuk mendatangkan seorang penyerang sayap memang begitu besar.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang muda Borussia Dortmund Jadon Sancho.
Foto: EPA-EFE/FRIEDEMANN VOGEL
Gelandang muda Borussia Dortmund Jadon Sancho.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manajemen Manchester United (MU) dilaporkan telah meyakinkan pelatih Ole Gunnar Solskjaer apabila pemain idaman, Jadon Sancho, akan segera tiba dari Borussia Dortmund ke Stadion Old Traffod pada musim panas 2020. Sebagaimana diturunkan jurnalis Duncan Castles dikutip Sportskeeda, Sabtu (26/9), Sancho akan merapat ke Theater of Dream dalam beberapa pekan ke depan.

Beberapa sumber lain mengeklaim bahwa United telah menyetujui persyaratan pribadi dan biaya agen dengan Sancho, dan yang tersisa hanyalah soal memenuhi harga yang diminta Dortmund. Akan tetapi, masalah yang masih menghantui MU adalah biaya besar dari Dortmund. Pihak Die Borussien meminta harga sebesar 108 juta pounds yang dianggap terlalu mahal.

Di sisi lain, MU sedang mempersiapkan tawaran terakhir sebesar 90 juta pounds, dan CEO Ed Woodward tidak tertarik untuk menegosiasikan harga lebih lanjut.

Tuntutan untuk mendatangkan seorang penyerang sayap memang begitu besar. Pasalnya, beberapa fan MU mendesak pun mengadakan protes kepada petinggi klub untuk mendatangkan pemain baru pada aktivitas transfer musim panas ini.

Sejauh ini, pemain yang telah didatangkan MU adalah gelandang tengah Ajax Amsterdam, Donny van de Beek. Selain itu, Iblis Merah juga dituntut untuk mengikat bek tengah setelah penampilan mengecewakan Victor Lindelof dalam pertandingan perdana Liga Primer Inggris 2020/2021.

Lebih lanjut, MU kini tengah dikaitkan dengan beberapa bek sayap kiri yakni Nicolas Tagliofinco dari Ajax, pun Alex Telles milik FC Porto. Klub asal Portugal itu mematok harga 18,5 juta pound dengan MU menilai harga jual sang pemain hanya mencapai 12 juta pound.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement