Jumat 19 Feb 2021 17:04 WIB

Solskjaer: Kami Telah Keluar dari Periode Sulit

Saat bisa mencetak gol kedua, permainan menjadi lebih terbuka

Rep: reja irfa widodo/ Red: Muhammad Akbar
 Gerakan manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Sheffield United di Old Trafford, Manchester, Inggris, Rabu, 27 Januari 2021.
Foto:

Solskjaer pun mengakui, kemenangan ini menjadi suntikan berharga buat kepercayaan diri anak-anak asuhnya, terlebih setelah penampilan inkonsisten dalam beberapa laga terakhir.

Bahkan, pelatih asal Norwegia itu menilai, timnya telah keluar dari periode sulit dan lebih percaya diri untuk kembali ke jalur kemenangan.

''Kami telah melewati periode yang sulit. Masih ada inkonsistensi performa dan kami tidak bisa meraih kemenangan di berapa laga terakhir.”

“Ini soal menemukan kembali diri kami sendiri dan menciptakan momentum. Saya rasa, kami telah menemukannya di laga ini,'' kata mantan pelatih Cardiff City tersebut.

Di laga selanjutnya, MU bakal berhadapan dengan Newcastle United pada pekan ke-25 Liga Primer Inggris, Ahad (21/2) waktu setempat.

Dengan keberhasilan kembali ke trek kemenangan, peringkat kedua klasemen sementara Liga Primer Inggris itu bertekad memetik poin penuh di laga tersebut seraya memangkas jarak poin dengan Manchester City, yang berada di puncak klasemen sementara dengan keunggulan 10 poin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement