REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Striker Manchester United, Edinson Cavani, menegaskan, kehadiran Cristiano Ronaldo di skuad United tidak akan mengubah prinsipnya soal kesiapan tampil di atas lapangan.
Namun, eks striker Paris Saint-Germain (PSG) itu tidak menampik keinginannya untuk bisa mendapatkan menit bermain lebih banyak dan tampil secara reguler.
Meski hanya 17 gol dari 39 penampilan pada musim debutnya bersama United, Cavani dinilai mampu memberikan kontribusi positif terhadap kualitas permainan Setan Merah pada musim lalu.
Kehadiran striker berusia 34 tahun itu bisa memberikan warna baru dan kerap menjadi pemecah kebuntuan dalam serangan United. Ujungnya, United memperpanjang kontrak Cavani selama setahun.
Namun, kehadiran Ronaldo pada awal musim ini membuat Cavani sedikit tersisih. Tidak hanya menyerahkan nomor punggung tujuh yang dikenakannya pada musim lalu, Cavani mesti rela melihat posisinya di tim inti United diambil alih pengoleksi lima gelar Ballon d'Or tersebut.
Dari 10 laga yang telah dilakoni United pada awal musim ini, Cavani hanya tampil di empat laga dan cuma sekali tampil sebagai starter, tepatnya saat United ditahan imbang Everton, 1-1, akhir pekan lalu.
Meski sadar dengan kemungkinan menurunnya menit bermain pada musim ini, eks striker Palermo itu menegaskan, satu-satunya yang bisa dilakukan adalah mempersiapkan diri sebaik mungkin.
''Untuk bisa bertahan di level teratas, Anda harus selalu siap. Terkadang, Anda terus merumput, tapi terkadang Anda harus puas berada di bangku cadangan.”
“Semua tergantung keputusan pelatih. Namun, hal itu tidak menghentikan kerja keras untuk selalu kompetitif,'' tutur Cavani dalam wawancara dengan El Observador, Selasa (5/10).
Kendati sempat terganggu dengan masalah cedera, Cavani mengaku sudah berada dalam kondisi terbaiknya dan siap memberikan kontribusi maksimal buat United pada awal musim ini.
Cavani pun ingin terlibat secara aktif dalam langkah Setan Merah pada awal musim ini. Sayangnya, kesempatan ini jarang dia dapatkan. Terkait kehadiran Ronaldo, Cavani menegaskan tidak bisa ikut campur dalam keputusan klub.
Cavani pun siap bersaing dengan Ronaldo dalam memperebutkan satu posisi di lini serang United. ''Hal terpenting adalah Anda selalu siap dan saya selalu ingin merumput.
“Begitu pun Ronaldo, yang sepertinya ingin berada di posisi itu selamanya. Namun, hal itu tidak akan mengubah cara berpikir atau sikap saya,'' ujar Cavani.
Sebelumnya, sejumlah klub, termasuk Real Madrid, dikabarkan berminat memboyong Cavani pada jendela transfer pertengahan musim ini. Cavani dinilai dapat menjadi sosok ideal untuk diplot sebagai pelapis Karim Benzema.
Bahkan, tidak hanya Madrid, Barcelona pun dikabarkan tertarik mendatangkan Cavani pada Januari mendatang.