Selasa 15 Aug 2023 19:55 WIB

De Gea Jadi Opsi Buat Bayern Muenchen Usai Ditolak Kepa

Muenchen masih keberatan dengan besaran gaji De Gea.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Mantan kiper Manchester United (MU) David de Gea yang kini diincar Bayern Muenchen.
Foto: AP Photo/Jon Super
Mantan kiper Manchester United (MU) David de Gea yang kini diincar Bayern Muenchen.

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Bayern Muenchen dikabarkan telah memulai upaya untuk bisa memboyong penjaga gawang asal Spanyol, David De Gea. Die Bayern pun siap bersaing dengan klub asal Arab Saudi, Al Nassr, dalam membujuk mantan penjaga gawang Manchester United (MU) tersebut.

De Gea resmi menyandang status sebagai pemain free agent seusai mengakhiri kontrak bersama Man United pada akhir Juni 2023. Mantan kiper Atletico Madrid itu digadang-gadang bakal hijrah ke salah satu kontestan Liga Arab Saudi, Al Nassr.

Baca Juga

Namun, hingga kini, kepindahan itu belum juga terwujud. Kondisi ini ternyata coba dimanfaatkan Die Bayern. Klub asal Bavaria itu sepertinya siap bersaing dengan runner-up Liga Arab Saudi musim lalu tersebut untuk bisa mendatangkan penjaga gawang berusia 32 tahun.

''Juara bertahan Bundesliga itu dilaporkan sudah memulai negosiasi dengan perwakilan De Gea terkait potensi kepindahan ke Stadion Allianz Arena, Muenchen,'' tulis laporan Sport seperti dilansir Sport Mole, Selasa (15/8/2023).

Kebutuhan Muenchen terhadap kehadiran kiper anyar memang terbilang mendesak. Saat ini, Die Bayern diketahui hanya memiliki satu penjaga gawang yang masih fit usai melepas Yann Sommer ke Inter Milan, yaitu Sven Ulreich.

Manuel Neuer, yang selama ini menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Muenchen, masih menjadi menjalani perawatan akibat cedera patah kaki kala melakukan ski pada Desember 2023. Neuer dilaporkan masih membutuhkan waktu beberapa pekan mendatang untuk bisa benar-benar pulih.

Penjaga gawang asal Jerman itu diperkirakan masih absen saat Muenchen mengawali musim ini. De Gea sebenarnya bukan pilihan utama Muenchen dalam menambah opsi pemain di posisi penjaga gawang. Die Bayern berharap bisa mendatangkan Kepa Arrizabalaga dengan status sebagai pemain pinjaman dari Chelsea.

Namun, Die Bayern gagal bersaing dengan Real Madrid dalam membujuk Kepa. Los Blancos akhirnya berhasil menyelesaikan kesepakatan dengan Chelsea terkait peminjaman Kepa selama semusim penuh. Kehadiran penjaga gawang asal Spanyol itu diharapkan bisa menjadi pengganti Thibaut Courtois yang mengalami cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL).

Kendati begitu, dalam upaya mendatangkan De Gea, Muenchen bukan tanpa kendala. Kabarnya, Muenchen masih keberatan dengan besaran gaji De Gea. Dalam kontrak terakhirnya bersama Iblis Merah, De Gea diketahui mendapatkan bayaran mencapai 375 ribu poundsterling per pekan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement