Senin 18 Jun 2012 14:36 WIB

Dikontrak Shenhua, Drogba akan Jadi Pemain Termahal di Cina

Didier Drogba
Foto: AP
Didier Drogba

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING - Shanghai Shenhua telah mengajukan penawaran untuk membeli Didier Drogba senilai 200 ribu pound (314.000 dolar AS) seminggu untuk bermain di klub itu, gaji yang akan membuatnya sebagai pemain termahal di Cina. Demikian menurut laporan media pada Senin (18/6).

Laporan itu menyebutkan, Drogba yang akan meninggalkan Chelsea setelah membantu tim itu meraih final Liga Champion melawan Bayern Munich bulan lalu, akan bergabung di klub Liga Super Cina itu dan kepindahannya mungkin akan diumumkan Selasa (19/6).

Menurut media resmi Oriental Morning Post, dua klub itu juga sudah mencapai kesepakanan 'dalam prinsip' untuk kontrak dua setengah tahun. Gaji yang ditawarkan ke Drogba itu lebih besar dari gaji mantan tekan satu klubnya di Chelsea dan sekarang sedang menjadi pemain Shenhua Nicolas Anelka, yang dilaporkan bergaji 291.000 dolar AS per minggu.

Namun Shenhua menolak memberi komentar pada Senin, dan secara resmi Drogba akan memberikan pengumumannya sendiri jika kontrak itu terjadi. Bintang asal Pantai Gading itu mengatakan, Ahad (18/6), bahwa informasi tentang masa depannya itu terlalu cepat, namun dia menjawab ketika ditanya apakah dirinya akan bergabung dengan Shenhua.

"Langkah selanjutnya adalah ketertarikan," kata pemain berusia 34 tahun itu selama kunjungannya ke New Delhi. Drogba akan tiba di Shanghai untuk mulai bermain untuk klub pada awal Juli ini, demikian menurut laporan.

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement