Senin 15 Aug 2016 01:07 WIB

Klopp Sebut Perayaan Gol Berlebihan dari Liverpool Buat Arsenal Bangkit

Juergen Klopp (kanan) merayakan gol keempat Liverpool bersama para pemainnya.
Foto: REUTERS/Tony O'Brien
Juergen Klopp (kanan) merayakan gol keempat Liverpool bersama para pemainnya.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Liverpool Juergen Klopp mengakui dia dan para pemainnya terlalu berlebihan saat merayakan gol keempat the Reds ke gawang Arsenal. Ia menyebut itu tak semestinya terjadi karena pertandingan masih lama, meskipun Liverpool akhirnya tetap menang 4-3 atas Arsenal dalam laga pembuka Liga Primer Inggris di Emirates Stadium, Ahad (14/8).

Sadio Mane mencetak gol keempat Liverpool pada menit ke-63. Eks penyerang Southampton ini kemudian berlari ke pinggir lapangan dan melompat ke punggung Klopp. Para pemain Liverpool juga ikut berhamburan mengerubungi Mane dan Klopp.

"Saya memainkan peranan besar dalam kegembiraan setengah jam terakhir, karena tak semestinya merayakan gol seperti itu dengan 35 menit tersisa. Pada momen tersebut, kami mematikan mesin, paadahal pertandingan belum selesai. Arsenal kalah, tapi kami memberikan jalan mereka kembali ke pertandingan," kata Klopp kepada Sky Sports, dikutip BBC usai laga.

Liverpool yang sudah unggul 4-1 setelah gol Mane kemudian kebobolan dua kali lewat Alex Oxlade Chamberlain (64') dan Callum Chambers (75'). Untungnya dalam sisa waktu normal ditambah lima menit injury time, Liverpool bisa bertahan tak lagi kebobolan.

"Tak ada yang pasti sampai peluit akhir. Namun, selama 90 menit, kemenangan ini layak," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement