Rabu 30 Nov 2016 15:48 WIB

Ini Kecelakaan Pesawat yang Menimpa Tim Olahraga

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Andri Saubani
Tim penyelemat melakukan evakuasi di lokasi jatuhnya pesawat yang membawa tim Chapecoense di La Union, Department of Antioquia, Kolombia, Selasa (29/11).
Foto: EPA/Luis Eduardo Noriega
Tim penyelemat melakukan evakuasi di lokasi jatuhnya pesawat yang membawa tim Chapecoense di La Union, Department of Antioquia, Kolombia, Selasa (29/11).

REPUBLIKA.CO.ID, 

 

MEDELLIN – Dunia sepak bola sudah diguncang lima kali tragedi kecelakaan pesawat yang merenggut nyawa para pekerja lapangan hijau. Selain menimpa klub asal Brasil, Chapecoense pada Selasa (28/11), beberapa kejadian kecelakaan pesawat juga menimpa sejumlah tim sepak bola lainnya.

Seperti Tragedi Superga yang menewaskan para pemain Torino, Tragedi Muenchen yang menewaskan para pemain Manchester United (MU), Tragedi Deportes Green Cross, Tragedi Alianza, dan Tragedi Timnas Zambia. Selain di dunia sepak bola, di kancah cabang olahraga lainnya pun kejadian serupa pernah terjadi.

 

 

1. Tim Rugbi dari Uruguay

Tim rugbi Old Christians Club asal Uruguay menumpangi Pesawat Fokker 27 yang membawa mereka mereka menuju Cile. Nama nahas, pesawat yang mengangkut pemain, pelatih, official termasuk keluarga dan kerabat menabrak Pegunungan Andes  pada 13 Oktober 1972.

Hanya 16 orang yang selamat. Namun, kehidupan mereka harus dibayar mahal karena dulu, untuk bertahan selama 72 hari sebelum ditemukan oleh regu penyelamat, mereka mesti bertahan hidup di ketinggian 4.000 meter dpl dengan suhu minus 20 derajat celcius.

Ironisnya, para penyintas terpaksa memakan daging rekan-rekannya sendiri yang sudah tewas. Mereka kemudian bisa tetap hidup namun mengaku masih dihantui perasaan tak tenang karena terpaksa berbuat kanibal. Kisah mereka kemudian diangkat ke dalam buku kemudian difilmkan di Hollywood dengan judul 'Survive'.

 

2. Tim Hoki Rusia

Pesawat bernama Yakovlev Yak-42 milik Yak-Service, Rusia lepas landas pada 7 September 2011 pukul 16:05 waktu setempat. Armada carteran tim hoki Rusia, Lokomotiv Yaroslavl ini membawa 45 penumpang (termasuk delapan awak pesawat) untuk menuju Belarus melakoni laga pembuka Liga Hoki Kontinental musim 2011-12.

Namun, pesawat tersebut jatuh sesaat setelah lepas landas 25 km (16 mil) dari Bandara Tunoshna, Yaroslavl, Rusia. Hanya satu orang yang selamat dalam kejadian tersebut, yakni pemain Lokomotiv Yaroslavl yang berposisi sebagai winger, Alexander Sizov. Sedangkan lainnya tewas di tempat dan satu wafat di rumah sakit.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement