Kamis 01 Nov 2018 16:43 WIB

Awal Tahun Depan, Wenger Kembali ke Rutinitas Sepak Bola

Namun, Wenger mengatakan, ia tidak akan kembali ke sepak bola Inggris.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Hazliansyah
Pelatih Arsenal Arsene Wenger mengangkat piala yang dipersembahkan untuknya usai laga Arsenal menghadapi Burnley di Emirates Stadium, London, Ahad (6/5). Pertandingan tersebut menjadi laga terakhirnya menukangi Arsenal di Emirates Stadium.
Foto: AP Photo/Matt Dunham
Pelatih Arsenal Arsene Wenger mengangkat piala yang dipersembahkan untuknya usai laga Arsenal menghadapi Burnley di Emirates Stadium, London, Ahad (6/5). Pertandingan tersebut menjadi laga terakhirnya menukangi Arsenal di Emirates Stadium.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Kapan Arsene Wenger "turun gunung"? Pertanyaan yang mungkin hadir di benak para penikmat sepak bola.

Maklum, lebih dari dua dekade Wenger menjadi pelatih Arsenal. Namanya besar karena dunia lapangan hijau.

Awak Sky Sports mencoba menanyakan kepada yang bersangkutan. Wenger mengaku, ia masih betah menjalani masa rehatnya.

"Tentu saja pada awal 2019. Saat ini, saya sedang beristirahat dengan baik. Saya banyak menonton pertandingan bola," kata juru taktik berkebangsaan Prancis, mengutip dari Four Four Two, Kamis (1/11).

(baca juga: Rooney dan Zlatan Kandidat Pemain Terbaik MLS)

Ia belum memberikan kepastian bakal menjadi apa nantinya. Apakah terus menekuni dunia kepelatihan atau direktur olahraga.

Tapi yang pasti, Wenger tidak ingin kembali ke Inggris. Ia enggan menjadi lawan Arsenal.

"Saya menghabiskan begitu banyak waktu di klub yang sama, akan terasa aneh pergi ke tempat lain (klub Inggris)," ujar tokoh 69 tahun ini.

Belakangan, nama Wenger dikaitkan dengan Real Madrid. Madrid tengah mencari pengganti Julen Lopetegui.

Selain El Real, eks arsitek AS Monaco juga dihubungkan dengan Paris Saint-Germain. PSG berniat menjadikan tokoh kelahiran Strasbourg sebagai direktur olahraga.

Frederikus Bata

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement