Rabu 03 Mar 2021 20:45 WIB

Sengit di Empat Besar Liga Primer Inggris

Sejumlah klub miliki potensi finis di empat besar.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Agung Sasongko
Bruno Fernandes (kiri) beduel dengan N Golo Kante (kanan) pada laga antara Chelsea melawan Manchester United di Stamford Bridge, London, Ahad (28/2) malam.
Foto:

Namun jangan lupakan juga Tottenham Hotspur Aston Villa di posisi kedelapan dan kesembilan. Mereka mengemas 39 poin dan hanya terpaut enam poin dari West Ham. Arsenal yang duduk di posisi kesepuluh pun bisa mengganggu posisi empat besar.

Mirror mencoba menganalisisi tentang potensi tim finis di empat besar serta tantangan yang akan dilewati.

Manchester United 

MU kini duduk di posisi kedua dengan mengemas 50 poin. Setan Merah akan menghadapi Crystal Palace, Manchester City, West Ham United, Brighton, Tottenham dan Burnley dalam enam pertandingan berikutnya. MU mendapatkan kritik setelah bermain imbang dengan Chelsea.

Namun itu masih dipandang hasil cukup baik daripada rival-rivalnya. Kedepan MU dituntut harus lebih fokus termasuk ketiga berlaga di Liga Europa dan Piala FA. Dua calon lawannya di Liga Inggris yaitu City dan Tottenham akan menjadi ujian karena dua tim tersebut berpotensi besar mengalahkan MU.

 

Kendati demikian MU tetap difavoritkan finis di empat besar. Dengan alasan keunggulan enam poin dari tim di bawahnya serta finis di urutan ketiga musim lalu membawa dorongan MU untuk mengulanginya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement