Kamis 27 May 2021 00:08 WIB

Presiden Inter Milan Jadi Sasaran Protes Tifosi I Nerazzurri

Sunning Group memang sedang mengalami masalah keuangan dan itu memengaruhi Inter.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Presiden Inter Milan Steven Zhang
Foto:

Sebelumnya, Suning Group dilaporkan tengah mengalami kesulitan keuangan. Tidak hanya akibat pandemi Covid-19, Suning Group juga harus membayar sejumlah hutang, yang mencapai total 375 juta euro, yang kabarnya bakal segera jatuh tempo pada pertengahan tahun ini. 

Kondisi ini bahkan sempat memunculkan rumor soal rencana Suning Group untuk melepas kepemilikan I Nerazzuri. Berdasarkan lansiran laman FCInter1908.it, sejumlah perwakilan dari Ultras Inter Milan itu akhirnya diperbolehkan menemui pihak direksi klub terkait aksi protes tersebut. 

Pemimpin Ultras Inter Milan, Franco Caravita, menuturkan, kelompok suporter La Beneamata menentang rencana klub untuk melepas sejumlah pemain bintang dan mengakhiri kerjasama dengan Conte. 

''Mereka telah mengatakan akan mempertahankan pelatih dan pemain-pemain yang penting. Penurunan skala ini mungkin karena klub ini kekurangan dana. Namun, dengan raihan Scudetto dan kepastian tampil di Liga Champions, kami berasumsi, mereka bisa mengatasi hal tersebut. Sebagai pendukung Inter Milan, kami meminta konsistensi dalam proyek tim ini. Tanpa kehadiran Conte, maka konsistensi itu akan hilang,'' kata Caravita seperti dilansir Football Italia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement