Rabu 02 Mar 2022 09:02 WIB

Juergen Klopp yang Fenomenal Bersama Liverpool

Klopp sudah meraih sejumlah trofi berbeda bersama Liverpool.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Pelatih Liverpool Juergen Klopp pada final Piala Carabao (Piala Liga Inggris) melawan Chelsea.
Foto:

Sang arsitek berhasil mempersembahkan trofi Liga Primer Inggris untuk Liverpool. Penantian panjang dibayar lunas. Pihak the Reds menunggu hingga tiga dekade dalam misi mengejar gelar ini.

Banyak legenda dan pelatih hebat melewatkannya. Salah satunya Steven Gerrard. Kini Klopp kembali mengangkat harga diri Merseyside Merah sebagai raksasa di Negeri Ratu Elisabeth.

Juru taktik kelahiran Stuttgart itu belum berhenti. Ia kemudian membawa Liverpool meraih Piala Super Eropa, dan Piala Dunia antar klub. Fenomenal.

Apakah Klopp sudah merasa puas? Rupanya tidak demikian. Teranyar yang bersangkutan kembali mengukir tinta manis bersama skuad Anfield. Timnya menjuarai Piala Liga atau Carabao Cup musim 2021/22.

Liverpool mengalahkan Chelsea dalam sebuah pertarungan ketat di Stadion Wembley, London, Senin (28/2) dini hari WIB. Sepanjang 120 menit, papan skor menunjukkan angka 0-0. Rival sekota Everton itu unggul di sesi adu penalti.

"Penggemar kami jelas sangat senang dengan semuanya malam ini. Atmosfernya luar biasa, saya sangat menyukainya," kata Klopp, dikutip dari laman resmi klubnya.

Fakta menunjukkan, pria Jerman itu sudah menjadi salah satu legenda hidup Liverpool. Kontraknya di the Reds akan berakhir pada Juni 2024 atau tersisa dua tahun empat bulan lagi.

Ia butuh dua trofi lagi untuk mendapatkan status sempurna. Hanya gelar Piala FA dan trofi Community Shield yang belum pernah diraihnya. Klopp memiliki waktu dalam berkreasi.

Namun sejenak mereka menikmati apa yang baru saja didapatkan. "Sangat istimewa ketika memenangkan trofi untuk klub ini, apa pun kompetisinya," ujar kapten Liverpool, Jordan Henderson.

Henderson termasuk saksi hidup kegemilangan seorang Klopp. Kolaborasi mereka menghasilkan sesuatu yang luar biasa. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement