Selasa 31 Oct 2023 08:31 WIB

Raih Ballon d'Or Feminin 2023, Bonmati Hentikan Rekor Puttelas

Puttelas meraih trofi Ballon d'Or Feminin pada dua edisi sebelumnya.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Pesepak bola putri Spanyol, Aitana Bonmati, terpilih sebagai peraih penghargaan Ballon d'Or Feminin 2023, Selasa (31/10/2023) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/MOHAMMED BADRA
Pesepak bola putri Spanyol, Aitana Bonmati, terpilih sebagai peraih penghargaan Ballon d'Or Feminin 2023, Selasa (31/10/2023) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Aitana Bonmati terpilih sebagai peraih penghargaan Ballon d'Or Feminin 2023. Bonmati menjadi pemain asal Spanyol kedua yang berhasil meraih penghargaan individu paling prestisius di pentas sepak bola putri tersebut setelah Alexia Puttellas.

Bonmati, yang berposisi sebagai gelandang, menerima trofi Ballon d'Or Feminin 2023 dalam rangkaian malam penghargaan Ballon d'Or 2023, yang digelar di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, Selasa (31/10/2023) dini hari WIB. Ini menjadi trofi Ballon d'Or Feminin pertama buat Bonmati.

Baca Juga

Tidak hanya itu, pesepak bola putri berusia 25 tahun itu juga mematahkan dominasi Puttelas di ajang penghargaan Ballon d'Or Feminin. Puttelas meraih trofi Ballon d'Or Feminin pada dua edisi sebelumnya. Puttelas, yang memperkuat Barcelona, juga menjadi pemain putri pertama yang mampu meraih gelar Ballon d'Or dalam dua edisi secara beruntun.

Namun, cedera ACL yang menerpa Puttelas pada awal musim ini membuat pemain asal Spanyol itu gagal mempertahankan trofi tersebut. Bonmati kemudian muncul sebagai salah satu pesepak bola putri dengan penampilan paling impresif pada musim lalu.

''Saya begitu bangga bisa meraih penghargaan ini. Sepak bola adalah olahraga kolektif. Jadi, saya ingin mendedikasikan trofi ini untuk rekan setim dan staf pelatih. Akhirnya, ucapan selamat juga layak diberikan kepada pemain lain di nominasi ini. Mereka adalah pesepak bola luar biasa,'' ujar Bonmati seperti dilansir BBC, Selasa (31/10/2023).

Dalam Ballon d'Or Feminin 2023, pemain yang memperkuat Barcelona putri itu mampu mengungguli kiper asal Australia, Sam Kerr, yang berada di urutan kedua, dan rekan setimnya di Barcelona dan timnas Spanyol putri, Salma Parauello, yang duduk di peringkat ketiga.

Penghargaan Ballon d'Or Feminin 2023 menjadi pelengkap koleksi trofi yang diraih Bonmati pada sepanjang musim lalu. Selain mengantarkan Barcelona putri meraih dua gelar sekaligus, titel Liga Champions putri dan La Liga Putri, Bonmati juga suskes membawa Spanyol merengkuh titel Piala Dunia Wanita 2023.

Di level individu, Bonmati merupakan pemain terbaik gelaran Piala Dunia wanita 2023 di Australia dan Selandia Baru pada pertengahan tahun lalu. Di turnamen tersebut, Bonmati tercatat mengemas tiga gol. Selain itu, Bonmati juga terpilih sebagai pemain putri terbaik UEFA pada musim lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement